Realme 12 Pro Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Kamera Telefoto

- Realme 12 Pro resmi meluncur secara global, bersamaan dengan "saudaranya" Realme 12 Pro Plus. Secara hierarki, Realme 12 Pro mengusung spesifikasi lebih rendah dibanding Realme 12 Pro.
Misalnya pada bagian prosesor, di mana Realme 12 ditenagai System-on-Chip (SoC) Snapdragon 6 Gen 1, yang lebih rendah dibanding Snapdragon 7s Gen 2 di versi "Pro Plus". Realme 12 Pro juga dibekali kamera telefoto dengan kemampuan zoom 2x. Berikut spesifikasi dan ulasan desainnya.
Spesifikasi Realme 12 Pro
Mulai dari segi tampilan, bagian punnggung Realme 12 Pro terbuat dari bahan kulit imitasi. Ponsel ini memiliki tebal bodi 8,75 mm dan bobot 190 gram.
Di bagian depan, terdapat layar berbentang 6,7 inci dengan lubang kamera (punch hole), tepat di tengah sisi atas. Layarnya berpanel OLED dengan desain lengkung (curved), serta memiliki resolusi 2412 x 1080 piksel (FHD Plus), refresh rate 120 Hz, dan touch sampling rate 240Hz.
Layar ini memiliki tingkat kecerahan hingga 950 nits.
Baca juga: Realme Note 50 Resmi Meluncur, Seri Note Pertama Harga Rp 1 Jutaan
Realme 12 Pro dibekali tiga sensor kamera yang tersemat di penampang berbentuk lingkaran. Kamera utama menggunakan sensor Sony IMX882 beresolusi 50 MP yang turut dibekali sistem penstabil gambar (OIS).
Kemudian, ada sensor Sony IMX709 beresolusi 32 MP dengan kemampuan telefoto 2x, serta OIS. Terakhir adalah kamera ultrawide beresolusi 8 MP. Sementara di bagian depan, terdapat kamera selfie beresolusi 16 MP.

Beralih ke bagian hardware, Realme 12 Pro ditenagai chip kelas menengah dari Qualcomm, yakni Snapdragon 6 Gen 1. Chip ini dipadu dengan dua konfigurasi memori, yakni RAM 8GB/128 GB dan 8GB/256 GB.
Untuk software, ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 14 berlapis antarmuka Realme UI 5.0.
Ponsel ini dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh dan pengisi daya cepat (fast charging) 67W.
Realme 12 Pro juga dibekali speaker dual-stereo buatan Dolby Atmos. Selain itu, ada sensor pemindai sidik jari di dalam layar untuk sistem keamanan perangkat, sebagaimana KompasTekno rangkum dari Gizmo China, Selasa (30/1/2024).
Baca juga: Realme C67 4G Rilis di Indonesia, Kamera 108 MP Harga Rp 2 Jutaan
Harga Realme 12 Pro
Realme 12 Pro tersedia dalam dua warna, yakni Submarine Blue dan Navigator Beige. Harga Realme 12 Pro versi global adalah sebagai berikut:
- Realme 12 Pro RAM 8 GB/128 GB: 25.999 rupee (sekitar Rp 4,9 juta)
- Realme 12 Pro RAM 8 GB/256 GB: 26.999 rupee (sekitar Rp 5,1 juta
Belum diketahui kapan ponsel ini akan resmi meluncur di Indonesia.
Terkini Lainnya
- 6 Smartband serta Smartwatch mulai Rp 300.000-an, untuk Olahraga dan Gaya
- Cara Kirim THR Online Pakai ShopeePay, Cepat dan Praktis
- OpenAI Rilis o1-Pro, Model AI Paling Mahal
- ChatGPT Bisa Gantikan Google Gemini di HP Android, Begini Caranya
- Cara Menyimpan Peta Offline di Google Maps agar Hemat Data Saat Mudik
- 3 Gebrakan Teknologi China yang Bikin Heboh Dunia
- 7 Tips Menghemat Data Internet di HP Saat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Janji dan Semangat China Kembangkan Teknologi Mutakhir
- 50 Ucapan Selamat Idul Fitri 2025 Menarik dari ChatGPT dan Meta AI
- Ini Harga Pixel 9a, Smartphone "Murah" Terbaru dari Google
- 7 HP Baru Harga Rp 5 Juta - Rp 8 Jutaan untuk Lebaran 2025
- Realme P3 Ultra Meluncur, Pertama dengan Dimensity 8350 Ultra
- 11 HP Baru Harga Rp 1 Juta - Rp 3 Jutaan untuk Lebaran 2025
- Ketika "Hukuman" Amerika Jadi Pemantik Kebangkitan Teknologi China...
- Ini Dia Arti Tanda ‘@’ yang Selalu Dijumpai di E-mail
- Sejarah Friendster, Media Sosial "Sepuh" yang Kabarnya Mau “Come Back”
- X Twitter Buka 100 Lowongan Pekerjaan untuk Tim Keamanan Konten
- Iseng Kirim Chat soal Bom di Bandara, Mahasiswa Terancam Denda Rp 2 Miliar
- Rangkuman Review "Tekken 8", Salah Satu Game Terbaik 2024
- Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Plus dan S23 Plus, Apa Saja Peningkatannya?