Xiaomi Redmi Note 13, Note 13 Pro, dan Note 13 Pro Plus Meluncur Global 4 Januari 2024
- Tanggal peluncuran resmi ponsel kelas menengah (mid-range) Xiaomi Redmi Note 13 series kini akhirnya terungkap.
Lewat poster peluncuran yang dipajang di situs resmi, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Kamis (14/12/2023), Xiaomi mengumumkan bahwa Redmi Note 13 series meluncur global pada Senin, 4 Januari 2024. Redmi Note 13 series hadir dengan tagline "SuperPower. SuperNote".
Sebelum hadir di pasar internasional, Redmi Note 13 series yang terdiri dari Redmi Note 13, Redmi Note 13 Pro, and Redmi Note 13 Pro Plus sudah dijual di negara asalnya, China sejak September 2023 lalu.
Pekan lalu, Xiaomi sudah duluan spill kemampuan kamera dari model paling mumpuni, yakni Redmi Note 13 Pro Plus saat peluncuran HP murah Xiaomi Redmi 13C 5G.
Video peluncuran Redmi 13C 5G tersebut rupanya juga diambil oleh kamera Redmi Note 13 Pro Plus 5G. Klaim ini disebut Xiaomi di akhir video. Xiaomi juga mencantumkan keterangan bahwa Redmi Note 13 Pro Plus 5G akan hadir Januari 2024.
Baca juga: Xiaomi Redmi 13R 5G Meluncur dengan Chipset Dimensity 6100 Plus
Namun, tampaknya kehadiran ponsel Redmi Note di Indonesia tak akan berselang lama dari debut globalnya.
Indikasinya, model Redmi Note 13 Pro 5G sudah terdaftar di laman sertifikasi Postel SDPPI Kominfo (Pos dan Telekomunikasi dari Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika) sejak Oktober 2023.
Bila melihat riwayat tahun ini, Redmi Note 12 series yang terdiri dari model Redmi Note 12 'reguler', Redmi Note 12 Pro, dan Redmi Note 12 Pro Plus debut global pada 6 Januari 2023.
Selang dua bulan lebih, Redmi Note 12 series baru hadir dan tersedia di Indonesia, tepatnya pada 30 Maret 2023.
Spesifikasi Redmi Note 13 series
Baca juga: Xiaomi Redmi 13C: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
Terkini Lainnya
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Daftar Serial dan Film Terpopuler di Netflix Tahun Ini
- Epic Games Gratiskan 17 Game Mulai Hari Ini
- Bocoran Fitur AI One UI 6.1 di Samsung Galaxy S24
- Cara Cek Pesanan di TikTok Shop usai Belanja
- Epic Games Menang, Google Terbukti Bersalah Telah Monopoli Play Store