cpu-data.info

Laptop Gaming Acer Nitro V 16 Dirilis, Bawa Prosesor AMD Ryzen 7 8845HS

Acer Nitro V 16
Lihat Foto

- Acer mengumumkan laptop gaming terbarunya, Acer Nitro V 16 (ANV16-41). Laptop premium Acer Nitro V 16 ini mengandalkan prosesor baru AMD Ryzen 7 8845HS, yang merupakan salah satu varian dari lini AMD Ryzen 8040.

Kehadiran lini prosesor ini diumumkan pada Rabu (6/12/2023) kemarin. Acer Nitro V 16 menjadi salah satu laptop pertama yang memakai prosesor tersebut.

Prosesor ini dirancang menggunakan arsitektur Zen 4 seperti Ryzen 7000 series, dan diklaim memiliki daya baterai yang awet berkat fitur optimasi baterai serta manajemen daya generasi ketiga yang dikembangkan oleh AMD.

Kendati begitu, Acer tidak mengumbar seberapa awet baterai laptopnya itu.

AMD Ryzen 7 8845 HS memiliki delapan core dan 16 threads, kecepatan clock boost maksimum 5,1 GHz, serta unit pengolah grafis (GPU) terintegrasi Radeon 780M. Angka konsumsi dayanya (Thermal Design Power/TDP) adalah 35 Watt hingga 54 Watt.

CPU Acer Nitro V 16 juga sudah dibekali teknologi kecerdasan buatan (AI) Ryzen, yang disebut akan menyokong pengalaman gaming pengguna.

"Acer dan AMD terus berkolaborasi menghadirkan pengalaman gaming yang didukung AI melalui laptop Nitro terbaru, yang ditenagai oleh prosesor baru AMD Ryzen 8040 Series," ujar James Lin, General Manager Notebooks Acer, dikutip KompasTekno dari situs resmi Acer, Jumat (8/12/2023).

CPU ini ditemani oleh GPU Nvidia GeForce RTX 40 Series (hingga RTX 4060) dengan teknologi Deep Learning Super Sampling (DLSS) 3.5

Baca juga: Laptop Layar Sentuh Acer Swift Go 14 Tak Pakai Layar OLED, Ini Alasannya

Teknologi ini menghadirkan ray tracing yang lebih realistis berkat fitur Ray Reconstruction. Visual yang ditampilkan juga dipercantik dengan bantuan AI.

Adapun ray tracing merupakan teknik rendering tiga dimensi (3D), untuk memvisualisasikan refleksi cahaya dan efek sinematik secara real time di dalam game. Tampilan game seperti pantulan cahaya matahari di bodi mobil yang mengilap akan terlihat lebih memukau.

CPU dan GPU kemudian dipadankan dengan RAM DDR55600 hingga 32 GB dan media penyimpanan (storage) SSD hingga 2 TB (PCiE Gen 4).

Acer Nitro V 16Acer Acer Nitro V 16
Dengan storage yang luas ini, pengguna bisa menyimpan lebih banyak game, termasuk game yang membutuhkan ruang ratusan GB seperti Red Dead Redemption 2.

Acer Nitro V 16 menawarkan opsi layar 16 inci dengan resolusi WUXGA (1.920 x 1.200 piksel) atau WQXGA (2.560 x 1.600 piksel). Panel memiliki rasio aspek 17:10, refresh rate 165 Hz, dan waktu respons 3 ms.

Refresh rate yang tinggi ini membuat pengalaman gaming makin mulus alias tidak patah-patah.

Di bagian tengah atas layar, terdapat kamera (webcam) dalam bingkai (bezel) laptop, tetapi Acer tidak merincikan spesifikasi kamera tersebut. Webcam ini mendukung fitur AI Acer PurifiedView yang bisa membuat latar belakang pengguna kabur (blur) secara otomatis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat