Kacamata AR Lenovo Legion Glasses Sudah Bisa Dipesan di Indonesia, Ini Harganya

SINGAPURA, - Selain mengenalkan konsol handheld Legion Go, Lenovo juga meluncurkan kacamata augmented reality (AR), Legion Glasses.
Kacamata AR ini dibuat sebagai pelengkap perangkat gaming Legion Go dan perangkat Legion lainnya.
Dengan wearable glasses ini, gamer dapat merasakan pengalaman gaming AR dengan perangkat Legion.
Legion Glasses menggunakan teknologi tampilan mikro-OLED yang memberikan
resolusi FHD dengan rentang warna tinggi dan refresh rate 60Hz.
Desainnya ramping, ringan, dan kompatibel dengan perangkat Legion lainnya, serta sebagian besar perangkat Windows, Android 6 ke atas, macOS 7 dengan USB-C.
"Legion Glasses menciptakan pengalaman gaming layar besar dan membuka peluang gaming AR yang bagi semua orang," kata Clifford Chong, Lenovo Asia Pacific's Category Manager for Gaming di acara Lenovo Legion Asia Pacific Tour di Singapura, Selasa (7/11/2023).
"Anda bisa bermain game tanpa harus menunduk menatap layar, tapi juga bisa sambil mengistirahatkan leher Anda," lanjutnya.
Baca juga: Laptop Gaming Lenovo Legion 9i Masuk Indonesia Desember, Harga Rp 76 Jutaan
Kacamata AR Legion Glasses sudah bisa dipesan di Indonesia mulai Rabu (8/11/2023) hingga 20 November. Harga Legion Glasses di Indonesia adalah Rp 4.999.000.

Pemesanan Legion Glasses bisa dilakukan di situs resmi Lenovo Indonesia maupun di e-commerce rekanan.
Peminat bisa mendapatkannya dengan harga jauh lebih murah, bila membelinya bersamaan dengan konsol handheld Legion Go.
Lenovo memberikan diskon besar-besaran hingga Legion Glasses bisa dibeli dengan harga Rp 999.000 saja, untuk 25 pembeli konsol Legion Go pertama di seluruh Indonesia.
Baca juga: 5 Besar Vendor PC Dunia Versi IDC: Lenovo Teratas, Apple Paling Anjlok
Terkini Lainnya
- 508 Daftar Pinjol Ilegal yang Tak Berizin OJK dan Cara Melaporkannya
- Cara Setting WhatsApp sebagai Aplikasi Pesan Default di iPhone
- Bocor, Seperti Ini Tampang Nyata iPhone 17
- Arti “Aging Like a Fine Wine”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Medsos
- Bukti Bos Meta Mark Zuckerberg Ketar-ketir Lawan TikTok
- Threads Instagram Dirombak Besar-besaran, Domain Baru dan Fitur Mirip Twitter
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada Laga Tiga Besar Evos vs Bigetron
- Intel Umumkan Rencana PHK Karyawan, Efisiensi Besar-besaran
- Cara Buat Foto Profil WhatsApp Dilihat Kontak Tertentu Saja
- Laptop Infinix XBook B15 Rilis di Indonesia dengan Ryzen 5 dan 7, Harga mulai Rp 5 Jutaan
- Link dan Cara Cek NISN serta Status Penerima PIP Kemendikbud 2025
- Berapa Jumlah Video di YouTube sejak 20 Tahun Lalu hingga Sekarang?
- Adobe Rilis Firefly Image Model 4 dan 4 Ultra, AI Pembuat Gambar yang Lebih Realistis
- HP Lipat Motorola Razr Ultra 2025 Resmi, Bawa Material Kulit dan Kayu
- Xiaomi Redmi Turbo 4 Pro Rilis dengan Snapdragon 8s Gen 4
- Cara Membuat Header Berbeda Tiap Bab di Microsoft Word dengan Mudah
- Cara Mengganti Wallpaper WA untuk Satu Kontak Saja dengan Mudah
- Spesifikasi dan Harga Itel A70 di Indonesia, HP Android Mirip iPhone 14 Pro Max
- Apple Rilis iOS 17.1.1, Atasi Masalah Apple Pay dan NFC di iPhone
- HP Wiko Hi Enjoy 60s Meluncur dengan HarmonyOS