4 Trik Mengetahui Siapa yang Blokir Kita di Instagram
- Instagram memiliki fitur untuk memblokir pengguna lain yang dirasa menganggu. Saat memblokir pengguna lain tidak bisa mengakses akun kita, seperti melihat konten atau mengirim pesan IG.
Begitu juga dengan akun kita yang diblokir orang lain, maka tidak bisa terhubung dengan orang yang memblokir kita. Namun tak jarang pengguna tak sadar bahwa dirinya telah diblokir.
Nah sebenarnya terdapat beberapa trik untuk mengetahui siapa yang memblokir kita di Instagram, berikut ini beberapa cara yang bisa dicoba.
Baca juga: Trik Bikin Sorotan di Instagram Tanpa Buat Story Spam
Cek profil Instagram pengguna yang memblokir kita
Apabila Anda curiga bahwa pengguna lain telah memblokir akun Anda, maka cobalah untuk mengunjungi profilnya. Kunjungi www.instagram.com/(username). Apabila Anda dapat melihat profil mereka di browser namun tidak ditemukan saat mencarinya di aplikasi, maka bisa jadi pengguna tersebut telah memblokir Anda,
Cek aktivitas pengguna
Cobalah untuk menelusuri aktivitas pengguna di postingan orang lain. Jika pengguna yang memblokir Anda terdeteksi masih beraktivitas di postingan orang lain itu, namun Anda tidak menemukan nama penggunannya, bisa jadi ia memang telah memblokir akun IG Anda.
Postingan instagram kosong
Salah satu trik mudah lain mengetahui siapa yang memblokir kita di Instagram, dapat dicek lewat postingan Instagram yang kosong. Apabila saat mencari akunnya, Anda akan menemukan akun IG yang masih ada nama akun namun postingan tampak kosong.
Cari akun pengguna yang memblokir Anda
Trik lain adalah mengecek pengguna yang memblokir akun IG Anda di pencarian. Buka bilah pencarian aplikasi Instagram dan masukkan nama pengguna. Apabila tidak muncul di pencarian, bisa jadi pengguna tersebut telah memblokir akun IG Anda.
Baca juga: 5 Tips Memaksimalkan Promosi untuk Instagram Bisnis
Itulah beberapa cara mengetahui siapa yang memblokir kita di Instagram. Apabila Anda juga turut terganggu dengan beberapa penggula lain dan ingin memblokirnya, maka bisa mengikuti cara-cara pada artikel “Cara Memblokir Akun Instagram Orang Lain yang Mengganggu”. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Nvidia Pernah Nyaris Bangkrut, Diselamatkan oleh GPU Ini
- Hasil Foto "Zoom" Konser Hindia, BTS, dan Raisa dengan Samsung S23 Ultra, iPhone 15 Mana Bisa
- 2 Cara Memutuskan Akun Facebook dan Instagram yang Saling Terhubung
- Gara-gara Instagram, Meta Digugat di 33 Negara Bagian Amerika
- Cara Membuat Hitung Mundur di InstaStory untuk Menyambut Event