Cara Cek Daftar Followers di Spotify dan Menghapusnya

- Spotify merupakan layanan streaming lagu yang menyuguhkan beragam daftar musik dari musisi atau band mancanegara. Tak hanya digunakan untuk mendengarkan lagu, setiap akun Spotify juga dilengkapi dengan profil pengguna serta fitur followers dan following pengguna.
Pengguna yang ingin mengikuti akun tertentu bisa mengklik “Follow” di salah satu akun layaknya platform media sosial. Begitu juga apabila pengguna diikuti oleh pengguna lain, maka bisa mengecek daftar followers/pengikutnya di profilnya.
Di fitur ini, Anda dapat mengecek daftar followers di Spotify dan menghapusnya jika tidak berkenan untuk diikuti akun tersebut. Lantas bagaimana caranya? Selengkapnya beriktu ini tutorial cara mengecek daftar followers dan menghapusnya di Spotify.
Baca juga: 3 Negara dengan Harga Langganan Spotify Lebih Murah dari Indonesia
Cara mengecek daftar followers di Spotify

- Buka aplikasi Spotify
- Pilih ikon profil di sebelah kiri atas
- Klik “Lihat profil”
- Pada bagian atas pilih fitur “pengikut”
- Nantinya akan ada daftar pengikut/followers akun Anda
- Anda bisa mengikuti kembali akun tersebut dengan klik ikon (+)
Cara menghapus daftar followers di Spotify

Apabila Anda ingin menghapus pengikut Spotify, berikut ini cara menghapusnya.
- Buka bagian followers Spotify Anda
- Pilih salah satu pengikut yang ingin Anda hapus dari daftar
- Klik ikon titik tiga
- Pilih “Hapus pengikut”
- Setelah itu followers Spotify Anda juga terhapus
Baca juga: Spotify Manjakan Podcaster dengan Sejumlah Fitur Baru
Demikian cara mengecek daftar followers di Spotify dan menghapusnya. Saat ini Spotify memiliki tampilan berbeda mirip dengan TikTok dan Instagram.
Ulasan selengkapnya bisa Anda simak di artikel "Tampilan Spotify Dirombak, Jadi Mirip TikTok, Instagram, dan YouTube." Bagi Anda Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Game Bergaya Anime Lebih Cepat Laku di Pasar Indonesia
- Konten Slot Masih Bertebaran di Facebook meski "Deadline" dari Kominfo Sudah Berakhir
- iPhone 15 Dikeluhkan Mati Mendadak
- Sony Rilis TWS Khusus Gaming, Ada Fitur 360 Spatial Audio
- Serunya Bigetron Vs Rebellion Zion di Playoff MPL S12, Dua Kali Lipat Waktu Normal