Samsung Perkenalkan TV Neo QLED 8K 96 Inci, Harga Rp 600 Juta

- Samsung kembali memperkenalkan perangkat televisi (TV) jumbo. Produk kali ini bernama QN990C yang diagonal layarnya 98 inci dan hanya tersedia dalam pilihan ukuran super besar tersebut.
QN990C merupakan TV 8K teratas dan terbesar dari Samsung, bahkan lebih besar dibanding flagship sebelumnya keluaran tahun lalu, QN900C, yang "hanya" 85 inci.
Banderolnya pun selangit. Samsung memasarkan QN990C dengan harga 40.000 dollar AS atau lebih dari Rp 600 juta, sebanding dengan harga mobil SUV, seperti Honda CRV atau Toyota Fortuner di Indonesia.
Baca juga: Perbedaan Resolusi HD, FHD, 2K, 4K, dan 8K di Layar Komputer dan Gadget
Seperti QN900C, Samsung QN990C menggunakan panel layar Neo QLED (quantum dot) dengan mini LED yang berukuran jauh lebih kecil dari backlight LED konvensional sehingga bisa menghasilkan pengaturan cahaya lebih halus dan presisi.
Selain ukuran, salah satu perbedaan lain dari kedua model ada pada kotak OneConnect yang ditiadakan di Samsung QN990C, diganti dengan rangkaian konektor di unit televisi.
Samsung QN990C turut dibekali dengan port HDMI 2.1 dan tuner ATSC 3.0 sehingga siap untuk aneka konten beresolusi tinggi yang akan datang.
Baca juga: Apa Itu Resolusi, PPI, dan Makna Huruf p di 1080p
Konten 8K sendiri masih belum tersedia untuk konsumen, baik melalui layanan streaming ataupun media fisik. Jadi, konten yang ditayangkan di Samsung QN990C mesti melalui proses upscaling alias diperbesar dari 4K atau lebih rendah ke resolusi native layar.
Untuk menangani keperluan upscaling ini, Samsung QN990C dibekali dengan Neural Quantum Processor, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari PC Magazine, Sabtu (9/9/2023).
Masa depan televisi 8K pun masih belum jelas. Di pameran IFA 2023 di Berlin awal September 2023, misalnya, produk TV 8K hanya dipamerkan oleh Samsung. Sementara, pabrikan lainnya tidak menelurkan perangkat baru.
Terkini Lainnya
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Remaja Instagram Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Update Daftar 288 Pinjol Ilegal per September 2023, Mulai dari Aplikasi sampai via Facebook
- Jadwal MPL S12 Jumat 8 September, Peluang Onic Esports Dekati RRQ
- Game "NBA 2K24" Meluncur, Ini Harga dan Spesifikasi yang Dibutuhkan
- Tanda-tanda Samsung Galaxy Tab A9 dan Tab A9+ Segera Masuk Indonesia
- Elon Musk Kukuh Ganti Istilah Tweet Jadi Post di X Twitter