Jadwal MPL S12 Jumat 8 September, Peluang Onic Esports Dekati RRQ
- Minggu keenam hari kedua kompetisi Mobile Legends Professional League Indonesia Season 12 (MPL S12) untuk babak liga akan digelar pada Jumat (8/9/2023) sore nanti.
Jadwal MPL S12 hari ini akan mempertemukan Onic Esports melawan Dewa United Esports. Onic memiliki peluang untuk mendekati posisi pertama klasemen sementara Regular Season yang saat ini diduduki Rex Regum Qeon (RRQ).
Onic akan melawan Dewa United Esports sekitar pukul 20.00 WIB. Onic Esports punya peluang menyalip RRQ karena kedua tim teratas ini memiliki perolehan poin yang sama, yakni 8 poin.
Namun, RRQ unggul karena sudah melakoni laga yang lebih banyak daripada Onic. Sehingga, jika Onic memenangkan pertandingan melawan Dewa United Esports nanti, Onic akan lebih dekat dengan posisi pertama di klasemen.
Onic Esports dan Dewa United Esports sebelumnya bertemu di leg 1 beberapa minggu lalu. Saat itu, Onic Esports menang atas Dewa United Esports dengan skor sempurna alias 2-0.
Artinya, pertandingan tahap kedua (leg 2) Regular Season MPL ID Season 12 ini juga merupakan ajang balas dendam Dewa United Esports atas kekalahannya di leg 1.
Baca juga: Onic Esports di MSC 2023: Tak Terkalahkan dan Tumbangkan 3 Juara Dunia
Selain laga Onic Esports vs Dewa United Esports, MPL Indonesia juga akan menyuguhkan pertandingan Evos Legends vs Geek Fam ID sekitar pukul 17.30 WIB.
Pertandingan Evos Legends vs Geek Fam ID ini, begitu juga Onic Esports vs Dewa United Esports tadi, akan mengusung format tiga game terbaik alias Best of 3 (BO3). Artinya, tim yang mendapatkan dua game kemenangan lebih dulu akan keluar sebagai pemenang.
Nah, jadwal MPL S12 hari ini Jumat 8 September 2023 bisa disimak dalam daftar berikut ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari MPL Indonesia, Jumat (8/9/2023).
Baca juga: 2 Atlet E-sports Indonesia Berlaga di Turnamen Dunia Dota 2
- Geek Fam ID vs Evos Legends: 17.30 WIB
- Onic Esports vs Dewa United Esports: 20.00 WIB
Untuk menonton pertandingan MPL S12 hari ini, penggemar bisa menyaksikan tayangan video dari kanal YouTube MPL Indonesia di tautan berikut ini, atau melalui jendela video berikut ini:
Terkini Lainnya
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Xiaomi Redmi A4 5G Meluncur, HP Kamera 50 MP Harga Rp 1 Jutaan
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- iPhone 16 Masih Dilarang, Apple Janji Tambah Investasi 10 Kali Lipat
- Robot Manusia Ikut Lari "Half Marathon", Finish dengan Sekali Isi Baterai
- Fungsi Rumus POWER di Microsoft Excel dan Cara Menggunakannya
- Game "Microsoft Flight Simulator 2024" Resmi Rilis, Ini Harganya di Indonesia
- Oppo Hadirkan AI Gemini dan "Circle-to-Search" di ColorOS 15
- Cara Mengembalikan Akun Facebook yang Hilang dengan Mudah dan Praktis
- Sleep atau Shutdown Laptop, Mana yang Lebih Baik Digunakan Pengguna?
- Pabrik Rp 157 Miliar Ditolak RI, Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi iPhone 16
- Microsoft Umumkan Windows 365 Link, PC Kecil Berbasis Cloud Mirip Mac Mini
- Samsung Galaxy A16 5G Rilis di Indonesia, HP "Panjang Umur" Harga Rp 3 Jutaan
- Ada Lubang Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Download iOS 18.1.1
- Game "NBA 2K24" Meluncur, Ini Harga dan Spesifikasi yang Dibutuhkan
- Tracker Bikin 11.000 Pelari Maraton Didiskualifikasi, Ada yang Naik Angkot
- Google Segarkan Browser Chrome di Momen Ulang Tahun ke-15
- Oppo A38 Resmi di Indonesia dengan Kamera 50 MP, Harga Rp 2 Jutaan
- Game Starfield Dapat Review Positif, tapi Disebut Tidak Ramah Hardware