Pendapatan Bisnis HP Xiaomi Turun 24 Persen
- Perusahaan teknologi Xiaomi resmi merilis laporan keuangannya untuk kuartal I-2023 pekan ini.
Dalam laporan yang merangkum performa bisnis Xiaomi pada periode Januari-Maret 2023 ini, disebutkan bahwa pendapatan (revenue) pabrikan teknologi asal China itu tercatat di angka 59,5 miliar Yuan (sekitar Rp 125,9 triliun).
Jumlah pemasukan tersebut turun 18,9 persen dari pendapatan Xiaomi pada kuartal I-2022 lalu, yang tercatat di kisaran 73,4 miliar Yuan (sekitar Rp 155 triliun).
Smartphone (HP) dan Smart TV menjadi dua bisnis Xiaomi yang perfomanya paling turun pada kuartal tersebut.
Baca juga: Counterpoint: Pasar Xiaomi di Indonesia Paling Anjlok Kuartal I-2023
Bisnis smartphone Xiaomi menyumbang 58,8 persen dari total pendapatan perusahaan pada tahun ini, jumlahnya sekitar 34,9 miliar Yuan (setara Rp 73,9 triliun).
Namun jumlah pendapatan bisnis HP Xiaomi itu turun 24 persen dari total pendapatan bisnis smartphone tahun lalu yang sebesar 45,7 miliar yuan (sekitar Rp 96,7 triliun).
Menurut Xiaomi, penurunan bisnis smartphone ini disebabkan oleh total pengiriman ponsel Xiaomi yang lesu.
Secara global, Xiaomi mengeklaim "hanya" mengirimkan 30,4 juta unit HP pada kuartal I-2023, turun dari sebelumnya 38,5 juta unit pada periode yang sama tahun lalu.
Selain itu, rata-rata harga ponsel Xiaomi di dunia juga turun dari angka 1.188 Yuan (sekitar Rp 2,5 juta) per unit ke angka 1.151 Yuan (sekitar Rp 2,4 juta) per unit.
Baca juga: Dibanding Xiaomi dkk, Cuan Samsung Paling Besar
"Penurunan rata-rata harga smartphone Xiaomi di kuartal I-2023 ini utamanya disebabkan oleh upaya perusahaan untuk menggelar promo demi menghabiskan stok HP yang ada di gudang di beberapa wilayah pasar operasional kami," kata Xiaomi.
Sementara bisnis Smart TV Xiaomi pada kuartal I-2023 juga mengalami penurunan. Dirangkum KompasTekno dari Mi.com, Kamis (25/5/2023), bisnis perangkat Internet of Things (IoT) dan produk gaya hidup Xiaomi di kuartal I-2023 turun 13,6 persen.
Pendapatan Xiaomi dari bisnis Smart TV, layanan internet, dan produk-produk lainnya tahun ini juga turun masing-masing 24,2 persen, 1,2 persen, dan 21 persen dibandingkan kuartal I tahun lalu.
Laporan keuangan Xiaomi untuk kuartal I-2023 secara lengkap bisa dilihat dalam dokumen di tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
- Ketik Kata Kunci Ini di Google, Layar HP Bisa "Melayang"
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Buka Blokir iPhone 16?
- 2 Model iPhone Ini Masuk Daftar "Gadget" Jadul
- Microsoft Rilis Dua Chip Khusus Data Center
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata "Cuma" Sekian
- Selamat Hari Guru Nasional! Ini 50 Link Twibbon untuk "Upload" di Medsos
- Perbandingan GetContact dan Trucaller dan Cara Menggunakannya
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Arti Kata “Tea”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- 3 Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal di HP Android dengan Mudah dan Praktis
- 5 Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali di HP untuk Menghidupkan Layar, Mudah
- Cara Cek Ukuran Foto dan Video WhatsApp yang Sudah Terkirim
- Pameran Fotografi Oppo Find X8 Series Tampilkan Keindahan dan Budaya Bali di Istana Ubud
- 4 Fitur Andalan Samsung Galaxy A16 5G, Harga Rp 3 Jutaan
- Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Buka Blokir iPhone 16?
- Artificial Intelligence dan Tanggung Jawab Produk
- [POPULER TEKNO] Negara yang Jual iPhone 14 Paling Murah Sedunia | Infinix Hot 30 Resmi di Indonesia
- Tips Bikin Konten Viral di Medsos dari Aries Lukman, Putu Reza, dan Okka Pratama
- Beli Produk Kecantikan di Tokopedia Bisa Coba Dulu Pakai AR Sebelum Beli
- 4 Smart TV Baru Samsung Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 2 Jutaan