Bocoran PS5 Pro dari Spesifikasi, Harga, hingga Jadwal Peluncuran
- Sony disinyalir akan meluncurkan konsol PlayStation 5 Pro (PS5 Pro) dalam waktu dekat. Bahkan, sejumlah bocoran mengatakan penerus dari PS5 ini akan dirilis tahun 2023 ini.
Versi baru PS5 ini joga konon akan memiliki sejumlah peningkatan dibandingkan sebelunya, misalnya dari segi desain dan spesifikasi.
Nah, berikut ini adalah beberapa bocoran yang beredar seputar PS5 Pro yang banyak beredar di dunia maya, mulai dari desain hingga harganya.
Baca juga: Gamer Indonesia Sudah Bisa Halo-halo lewat Discord di PS5
Disk drive terpisah
PS5 Pro dikabarkan akan memiliki bodi yang sedikit berbeda dibandingkan konsol lawasnya.
Hal ini dilihat dari kebiasaan Sony meluncurkan konsol dengan desain berbeda, misalnya PS4 Pro yang lebih besar dibandingkan PS4 reguler dan PS4 Slim yang lebih kecil dibandingkan model reguler.
Rumor lainnya mengatakan bahwa PS5 Pro justru akan terlihat lebih ramping dan memiliki bobot yang lebih ringan.
Sebab, PS5 Pro dikabarkan akan dengan disk drive yang dapat dilepas (detachable disk drive). Fitur ini dapat disambungkan ke PS5 Pro dengan menggunakan port USB-C tambahan di belakang konsol.
Jika rusak, pengguna dapat membeli disk drive portabel secara terpisah, sehingga tidak perlu repot membeli konsol yang baru.
Spesifikasi lebih kuat
Namun, Tez2 tidak merincikan peningkatan yang dimaksud. PS5 versi reguler sendiri saat ini masih memiliki kekurangan, contohnya saja dalam aspek resolusi gambar yang ditampilkan.
Saat ini, belum ada game PlayStation Studios yang mendukungan resolusi 8k meskipun PS5 diklaim mendukung fitur tersebut.
Bahkan, resolusi 4K@60fps saja tidak tersedia untuk setiap game, terutama ketika pemain mengaktifkan fitur ray-tracing.
Dengan PS5 Pro, Sony bisa membawa sederet peningkatan termasuk resolusi 8k serta kemampuan untuk menikmati performa 60 FPS yang konsisten ketika menggunakan resolusi 4K dan ray-tracing.
Baca juga: 5 Game PS5 yang Layak Tunggu, Meluncur Tahun Ini
Sony kemungkinan akan menggunakan prosesor AMD Zen 4 dan unit pengolah grafis (GPU) RDNA-3 untuk PS5 Pro. Penggunaan CPU dan GPU ini tentunya menjadi peningkatan dibandingkan PS5 versi reguler yang menggunakan AMD Zen 2 dan RDNA-2.
Sektor penyimpanan PS5 Pro diprediksi akan mengalami peningkatan pula dari 825 GB menjadi 1 TB. PS5 Pro konon akan dibekali sistem pendingin water cooling yang umumnya ditemukan di beragam komputer (PC) gaming masa kini.
Terkini Lainnya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- [POPULER TEKNO] Kenapa Xiaomi Tidak Jualan HP di AS? | Ramai Bikin Gambar dari Emoji, Caranya? | TikTok Digugat
- Resmi Dijual di Indonesia, Intip Keunggulan Oppo Reno8 T 5G
- Discord Rilis 5 Fitur Baru Berbasis AI dan ChatGPT
- Samsung Galaxy S23 Ultra dan iPhone 14 Pro Max Dibanting, Siapa yang Lebih Kuat?
- Kenapa Tidak Bisa Melihat Status WhatsApp Orang Lain, Apakah Pasti Diblokir?