Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 12, 12 Pro, dan 12 Pro Plus, Segera Masuk Indonesia?

- Xiaomi telah merilis Redmi Note 12 series secara global di India dan China. Seri ini hadir dalam tiga model, terdiri dari Redmi Note 12 'reguler', Redmi Note 12 Pro dan Redmi Note 12 Pro Plus.
Redmi Note 12 Pro Plus menjadi model dengan spesifikasi tertinggi dibanding Redmi Note 12 reguler dan Pro. Kendati demikian, dua model lainnya juga dibekali spesifikasi yang tak kalah menarik.
Xiaomi nampaknya juga bersiap memboyong Redmi Note 12 series ini di pasar Indonesia. Indikasinya, ada ponsel misterius Redmi yang baru saja lolos dan terdaftar di situs sertifikasi Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian.
Baca juga: 2 HP Misterius Redmi Segera Masuk Indonesia, Salah Satunya Redmi Note 12 4G?
Ponsel Redmi ini mengantongi sertifikasi TKDN bernomor 562/SJ-IND.8/TKDN/1/2023, dan tertulis bahwa ponsel 4G Redmi dengan nomor kode 23021RAA2Y telah mengantongi nilai TKDN sebesar 38,2 persen.

Jika ditelisik, perangkat Redmi 23021RAA2Y mengarah pada ponsel Redmi Note 12 4G. Hal ini diperkuat dengan temuan situs Xiaomiui.net di database IMEI (International Mobile Equipment Identity).
Xiaomiui menemukan tiga nomor model yang mengarah pada Redmi Note 12 4G, yaitu 23021RAAEG, 23028RA60L, dan 23021RAA2Y, yang kemungkinana adalah seri Redmi Note 12 reguler, Redmi Note 12 Pro, dan Redmi Note 12 Pro Plus.

Spesifikasi Redmi Note 12
Redmi Note 12 didesain dengan layar AMOLED 6,67 inci disertai dukungan refresh rate 120 Hz. Dapur pacu ponsel ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 4 Gen 1 yang dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan yaitu 4/128 GB dan 6/128 GB.
Baca juga: Xiaomi Redmi Note 12 5G Series Meluncur, Ini Spesifikasinya
Pada aspek fotografi, Redmi Note 12 dibekali kamera ganda, resolusinya yaitu 48 MP. Sementara itu kamera lainnya hanya dibekali resolusi 2 MP untuk menunjang kedalaman gambar. Untuk kamera depannya, Redmi Note 12 menawarkan resolusi 8 MP.
Di sektor daya, Redmi Note 12 dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 33 watt. Fitur lainnya yang turut melengkapi ponsel ini yaitu colokan audio 3,5 mm, Bluetooth 5.1, WiFi dual-band, IR blaster dan sensor sidik jari yang menyatu dengan tombol daya.
Sayangnya Redmi Note 12 di India tak dibekali dengan NFC dan slot khusus untuk kartu microSD.

Spesifikasi Redmi Note 12 Pro
Redmi Note 12 Pro didesain dengan bodi yang lebih ramping dibanding model reguler, meskipun layarnya sama-sama 6,67 inci. Layar pada ponsel ini juga dibekali dukungan 120 Hz serta resolusi layar Full HD Plus.
Perbedaannya, Redmi Note 12 Pro ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 1080 dipadukan dengan tiga opsi RAM dan memori, yaitu 6/128 GB, 8/128 GB dan 8/256 GB.
Pada aspek fotografi, Redmi Note 12 Pro ditunjang dengan tiga kamera, meliputi kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 8 MP dan sensor kedalaman 2 MP. Sementara kamera depannya memiliki resolusi 16 MP.
Seperti model reguler, Redmi Note 12 Pro juga memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh, tetapi fast chargingnya mencapai 67 watt.
Baca juga: Xiaomi Rilis Redmi Note 12 Pro Speed Edition, Apa yang Baru?
Fitur lain yang dimiliki oleh Redmi Note 12 Pro antara lain NFC, IR blaster, speaker stereo, WiFi 6 dan colokan audio. Ponsel ini juga tidak memiliki slot untuk kartu microSD.

Terkini Lainnya
- iPhone 16E Meluncur, iPhone 16 Versi "Murah"
- Xiaomi Suntik DeepSeek AI ke HyperOS, Ini HP yang Kebagian
- Nugroho Sulistyo Budi Resmi Dilantik Jadi Kepala BSSN
- Bocoran Desain iPhone 17 Pro, Jadi Mirip Ponsel Poco?
- HP Xiaomi Ini Dapat Update 6 Tahun, Dijual di Indonesia
- Foto: 100 Meter dari Panggung Seventeen Bangkok Tetap "Gokil" Pakai Samsung S25 Ultra
- Cara Buat Twibbon Ramadan 2025 di Canva lewat HP dan Desktop
- Garmin Instinct 3 Series Rilis di Indonesia, Kini Pakai Layar AMOLED
- Cara Bikin Kata-kata Kartu Ucapan Lebaran untuk Hampers Lebaran via ChatGPT
- 5 Negara Larang DeepSeek, Terbaru Korea Selatan
- Ini Dia Fitur xAI Grok 3, AI Terbaru Buatan Elon Musk
- Melihat HP Lipat Huawei Mate X6 Lebih Dekat, Layar Besar Bodi Ramping
- Google Didenda Rp 202 Miliar, Pakar Dorong Regulasi Digital yang Lebih Adil
- HP Realme P3 Pro dan P3x 5G Meluncur, Bawa Baterai Besar dan Chipset Baru
- Cara Cari Ide Menu Sahur dan Buka Puasa Otomatis via AI serta Contoh Prompt
- Samsung Galaxy S23 Ponsel Pertama Pakai Layar Gorilla Victus 2
- Perusahaan Software SAP PHK 3.000 Karyawan
- Hukuman Facebook untuk Donald Trump jika Langgar Aturan Lagi
- Pasar Smartphone Dunia Merosot Tajam, Terburuk dalam Sejarah
- Pre-order Samsung Galaxy S23 di Indonesia Dibuka 2 Februari