cpu-data.info

Samsung Umumkan Tanggal Peluncuran Galaxy S23

Galaxy Unpacked 2023
Lihat Foto

- Samsung akhirnya mengungkap tanggal digelarnya ajang tahunan Galaxy Unpacked 2023. Dalam acara tersebut, Samsung akan memperkenalkan smartphone Galaxy S terbarunya yang diyakini Galaxy S23 series.

Tertulis di halaman resmi perusahaan, acara tahunan Samsung itu akan digelar pada 1 Februari pukul 13.00 waktu Amerika Serikat (AS) atau 2 Februari 2023 pukul 01.00 dini hari WIB.

Samsung pun sudah mulai menyebar undangan kepada awak media. Dari undangan yang diterima KompasTekno, diketahui bahwa halaman Samsung Indonesia pun akan turut menayangkan Galaxy Unpacked 2023 secara streaming.

"Galaxy S Series terbaru akan menjadi wujud ideal dari bagaimana kami mendefinisikan pengalaman premium terbaik. Kami menetapkan standar baru yang lebih tinggi akan apa yang bisa dianggap epic," tertulis dalam undangan tersebut. 

Baca juga: Ponsel Android Go Samsung Galaxy F04 Meluncur, Harga Rp 1 Jutaan

Bagi Anda yang ingin ikut serta, Anda bisa menyaksikan Galaxy Unpacked 2023 melalui tautan berikut ini.

Samsung sendiri tak merinci produk apa saja yang akan diperkenalkan dalam Galaxy Unpacked 2023. Namun, jika menilik tradisi perusahaan, Samsung biasanya tidak hanya memperkenalkan satu produk saja dalam gelaran Galaxy Unpacked tersebut.

Untuk Galaxy Unpacked 2023 ini, produk yang paling ditunggu dan akan mendapat sorotan utama tentu saja adalah Galaxy S23 series.

Samsung pun membagikan sebuah teaser Galaxy S23 series. Teaser dalam format gambar bergerak itu menunjukkan visual tiga lingkaran diakhiri dengan tulisan "Galaxy", diyakini merupakan gambaran dari tiga kamera di Galaxy S23 series.

Teaser Samsung Unpacked 2022Samsung Teaser Samsung Unpacked 2022
Dalam video berbeda, tampak lebih jelas bahwa ponsel baru Samsung akan mengunggulkan tiga kamera. Di antara fitur yang akan melengkapi kamera tersebut yaitu kemampuan mengakomodasi gambar saat minim cahaya termasuk saat malam hari.

Teaser Samsung Unpacked 2022Samsung Teaser Samsung Unpacked 2022
Samsung Galaxy S23 series sendiri kemungkinan hadir dalam tiga model, meliputi Galaxy S23 'reguler', Galaxy S23 Plus dan Galaxy S23 Ultra.

Sebagai model tertinggi, Galaxy S23 Ultra konon akan dibekali kamera utama 200 MP. Resolusinya meningkat dibanding Galaxy S22 Ultra yang membawa resolusi kamera 108 MP.

Adapun model reguler dan Plus masing-masing akan dibekali kamera utama 50 MP, dikonfigurasikan dengan kamera lainnya.

Baca juga: 82 HP Samsung yang Kebagian Update Android 13 dan Jadwalnya

Pre-order dibuka pada hari yang sama

Bersamaan dengan digelarnya Galaxy Unpacked 2023, Samsung juga akan membuka keran pemesanan awal (pre-order) Galaxy S23 series.

Saat ini, pelanggan baru bisa melakukan pendaftaran yang menunjukkan minatnya untuk memesan ponsel baru Samsung yang rilis dalam Galaxy Unpacked 2023.

Periode pendaftarannya dibuka sejak acara Galaxy Unpacked dimulai.

Menurut situs Samsung, pelanggan yang melakukan pendaftaran akan mendapat benefit eksklusif seperti perlindungan dua tahun penuh dari Samsung Care+ yang diklaim akan menghemat anggaran pembelian sampai Rp 2,3 juta.

Pelanggan yang melakukan pendaftaran harus mencantumkan nama, email serta nomor telepon. Selain itu, mereka juga perlu menjawab beberapa kuesioner yang dicantumkan dalam laman yang sama.

Sayangnya Samsung tak mengungkap bocoran spesifikasi dari Galaxy S23 series. Harga dari perangkat itu juga belum diungkap oleh perusahaan asal Korea Selatan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat