cpu-data.info

Apa Itu Zenly, Aplikasi yang Mau Ditutup Saat Tengah Naik Daun?

Aplikasi Zenly ditutup mulai 3 Februari 2023.
Lihat Foto

- Aplikasi Zenly menjadi salah topik yang sedang ramai diperbincangkan di media sosial. Banyak pengguna media sosial yang mengaku terkejut bahwa aplikasi Zenly ditutup mulai 3 Februari 2023.

Akun Twitter dengan handle @tanyarlfes membagikan twit dengan tangkapan layar aplikasi Zenly yang menyantumkan pengumuman bahwa mereka akan tutup dalam hitungan hari.

"Zenly akan tutup dalam 61 hari" tulis pengumuman itu yang diunggah akun @tanyarlfes pada 3 Desember lalu.

Twit itu lantas dibalas dengan sejumlah warganet yang mengaku menggunakan apikasi Zenly.
Mereka pun membagikan beberapa hal yang akan dirindukan ketika aplikasi Zenly ditutup.

"Kalau pencet ikon "love" (hati) ada suara "I love you", lucu banget", twit salah satu pengguna.

Ada pula yang mengaku sedih lantaran merasa aplikasi Zenly sangat berguna untuk memantau keluarga.

"Demi apa (aplikasi Zenly akan ditutup)? Padahal aplikasi ini benar-benar membantu (untuk) memantau keluarga lagi di mana, apalagi kalau Ayah lagi terbang, memastikan sudah sampai atau belum. Lah, sedih banget," ceritanya akun ini.

Lantas, apa itu aplikasi Zenly yang akan ditutup tahun depan?

Baca juga: Grab Bikin GrabMaps, Peta Digital Pesaing Google Maps

Apa itu aplikasi Zenly?

Zenly adalah aplikasi media sosial berbasis peta, di mana pengguna bisa saling melacak lokasi satu sama lain secara real-time. Zenly mulanya dikembangkan oleh sebuah startup yang berbasis di Paris, Perancis tahun 2011 lalu.

Pada tahun 2017, aplikasi Zenly diakuisisi oleh Snap, induk media sosial Snapchat dengan nilai sekitar 250 juta-350 juta dollar AS saat itu, sebagaimana dilaporkan Tech Crunch.

Meskipun diakuisisi Snap, Zenly tetap berjalan secara mandiri, tidak terintegrasi dengan Snapchat. Kurang lebih sama seperti Facebook dan Instagram yang berdiri sendiri meskipun dalam satu payung yang sama.

Satu hal yang membuat Zenly menarik adalah implementasi teknologi video game dan kamera 3D untuk membuat tampilan peta yang disesuaikan (custom) untuk masing-masing penggunanya.

Jadi, tampilan peta akan lebih menarik layaknya di video games, tidak monoton seperti di Google Maps.

Tampilan peta 3D di aplikasi Zenly.Tech Crunch Tampilan peta 3D di aplikasi Zenly.

Aplikasi ini memiliki beberapa fitur utama, yakni peta personal yang akan menampilkan lokasi pengguna dan teman-temannya. Ada pula tiga menu lain, yakni Messaging (pesan), Mapping (peta), dan Searching (pencarian).

Fitur Messaging memungkinkan pengguna untuk menghubungi teman lewat aplikasi Zenly.
Seperti direct message (DM) di Instagram, pengiriman pesan di Zenly juga bisa dilakukan secara "japri" alias antar individu atau grup chat dengan anggota hingga 100 orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat