cpu-data.info

WhatsApp Error, Protes Warganet Indonesia "Banjiri" Akun Resmi WA di Instagram

Pengguna WhatsApp di Indonesia membanjiri kolom komentar akun resmi WhatsApp di Instagram karena WA down.
Lihat Foto

- Aplikasi WhatsApp (WA) down atau tumbang hari ini, Selasa (25/10/2022). Gangguan ini tak hanya dialami oleh pengguna di Indonesia, namun juga di negara lainnya secara global.

Sejumlah pengguna mengeluhkan apliasi WhatsApp eror melalui mikroblogging Twitter. Beberapa di antaranya mengatakan tidak dapat berkirim pesan baik melalui aplikasi WhatsApp versi mobile, desktop maupun web.

Tak hanya di Twitter, warganet juga mengeluhkan WhatsApp down melalui akun resmi WhatsApp di Instagram dengan handle @whatsapp.

Keluhan itu dilontarkan warganet pada postingan terbaru WhatsApp terkait dengan "Cara memblokir dan melaporkan nomor yang tidak dikenal". Ada 5.000 lebih komentar di postingan tersebut dan sebagian besar adalah protes pengguna tentang WhatsApp error.

Baca juga: WhatsApp Error, Pengguna Keluhkan WA Down Hari Ini

Pantauan KompasTekno, mayoritas pengguna mempertanyakan penyebab WhatsApp down. Selain itu, mereka juga melontarkan keluhannya seraya meminta agar perusahaan bergegas memperbaiki aplikasi WhatsApp agar bisa digunakan kembali.

Beberapa pengguna mengaku sempat tidak menyadari WhatsApp down. Mereka mencoba me-restart ponsel, namun pesan tetap tidak terkirim.

"Bolak-balik restart HP kirain HPku yang error. Nemu jawabannya di sini. Ternyata WA yang lagi error," ujar salah satu pengguna WhatsApp.

"Ini WhatsApp Indonesia lagi centang 1 semua?" timpal pengguna WhatsApp lain untuk memastikan bahwa bukan hanya dia yang mengalami WhatsApp error.

"Dude, why whatsapp can't send massage on group chat (Hai, WhatsApp tidak bisa mengirim chat grup saya)", kata pengguna lain.

Baca juga: WhatsApp Down Sedunia, Tidak Bisa Diakses di 49 Negara

Keluhan WhatsApp down pada akun resmi WhatsApp di Instagram/Lely Maulida Keluhan WhatsApp down pada akun resmi WhatsApp di Instagram

Catatan KompasTekno, gangguan WhatsApp terjadi sejak pukul 14.10. WhatsApp down berlangsung sekitar satu jam lebih. Hingga berita ini ditulis pukul 15.57, layanan WhatsApp berangsur-angsur pulih. Kendati demikian, beberapa pengguna masih mengalami WhatsApp error, tertutama untuk versi dekstop.

Juru bicara Meta telah memberikan tanggapan terkait tumbangnya layanan WhatsApp.

"Kami menyadari beberapa pengguna saat ini mengalami masalah dalam berkirim pesan dan kami sedang berupaya memulihkan WhatsApp secepat mungkin," kata juru bicara Meta, dikutip KompasTekno dari TechCrunch, Selasa (25/10/2022).

Meski menyatakan sedang berupaya memulihkannya, Meta belum menjelaskan penyebab aplikasi WhatsApp error hari ini.

Baca juga: WhatsApp Sudah Error 1 Jam, Sampai Kapan WA Down?

WhatsApp gangguan lalu tumbang

Pantauan KompasTekno, aplikasi WhatsApp down sejak pukul 14.10 WIB. Awalnya, beberapa pengguna tidak dapat berkirim pesan ke grup WhatsApp. Akan tetapi, beberapa pengguna lainnya masih dapat berkirim pesan pribadi meskipun aplikasi WhatsApp hanya menunjukkan centang 1.

Beberapa menit kemudian pesan yang dikirim dari WhatsApp bukan lagi berikon centang 1, melainkan jam pasir. Hal ini menunjukkan bahwa pesan belum terkirim sama sekali.

Memasuki pukul 14.25, WhatsApp di ponsel maupun desktop dan web sudah lumpuh seluruhnya. Pengguna tidak bisa lagi berkirim chat ke PC, apalagi ke grup.

Baca juga: Meta Akui WhatsApp Gangguan, Janji Pulihkan Secepat Mungkin

Situs navigasi platform Down Detector menunjukan laporan WhatsApp error meningkat pada pukul 13.56 sebanyak 299 laporan. Pengguna WhatsApp tidak bisa mengirim pesan baik teks atau media lewat WhatsApp.

Hingga berita ini ditulis, WhatsApp berangsur-angsur pulih, namun masih belum stabil. Belum diketahui penyebab WhatsApp error hingga saat ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat