Umur Aplikasi Swiftkey Keyboard di iPhone Tinggal Hitungan Hari
- Microsoft bakal menghentikan dukungan aplikasi papan ketik virtual SwiftKey Keyboard untuk perangkat berbasis sistem operasi iOS macam iPhone dan iPad.
Dengan begitu, aplikasi SwiftKey bakal dihapus dari toko aplikasi Apple App Store dan tak bisa lagi digunakan pengguna iPhone dan iPad. Hal ini dikonfirmasi oleh direktur manajemen produk di SwiftKey, Chris Wolfe.
"Mulai 5 Oktober, dukungan untuk SwiftKey di perangkat iOS akan berakhir dan akan dihapus dari Apple App Store," kata Wolfe kepada outlet media ZDnet, sebagaimana dikutip KompasTekno, Sabtu (1/10/2022).
Baca juga: Microsoft Akuisisi Swiftkey Supaya Cortana Makin Pintar
Dia mengatakan, hingga 5 Oktober mendatang, pelanggan yang menginstal dan menggunakan SwiftKey di iPhone dan iPad masih dapat menggunakan aplikasi seperti biasanya. Setelah tanggal tersebut, aplikasi akan dihapus dari App Store dan tidak bisa di-download lagi oleh pengguna baru.
Bagaimana nasib SwiftKey di Android?
Berbeda dengan perangkat iOS, Wolfe memastikan bahwa aplikasi SwiftKey untuk ponsel Android tetap dan masih akan terus bekerja seperti biasa.
Namun, menurut spekulasi yang beredar, penghentian dukungan aplikasi SiwftKey Keyboard untuk iOS ini dikarenakan masalah kebijakan Apple yang mengharuskan pengembang untuk memberikan izin akses untuk bagian tertentu di software.
Tujuannya agar produk aplikasi pihak ketiga lebih terintegrasi dan bekrja dengan baik dengan sistem milik Apple.
Baca juga: Apple Rilis iOS 16.0.2, Perbaiki Kamera Getar iPhone 14 Pro
Sebelum dijadwalkan dihapus pada 5 Oktober 2022, aplikasi SiwftKey Keyboard untuk iOS ternyata sudah tidak mendapatkan pembaruan software selama setahun terakhir.
Pantauan KompasTekno di laman App Store, terakhir kali aplikasi SwiftKey menerima update adalah pada 11 Agustus 2021 melalui versi 2.9.2.
Hal ini bertolak belakang dengan aplikasi SwiftKey Keyboard yang rutin mendapatkan pembaruan. Di laman Play Store, SwiftKey telah menerima pembaruan untuk bulan September 2022 melalui versi 8.10.23.3.
Bila melihat ke belakang, SwiftKey Keyboard menjadi salah satu aplikasi keyboard pihak ketiga yang populer dikalangan pengguna ponsel Android maupun iPhone. Aplikasi ini dibikin oleh perusahaan SwiftKey yang diakusisi Microsoft pada 2016 silam.
Pada 2016, Microsoft mengeklaim bahwa aplikasi keyboard itu telah digunakan di lebih dari 300 juta perangkat Android dan iOS. Jumlah itu terus bertambah pada 2022 ini.
Baca juga: Microsoft Beli Keyboard Swiftkey Rp 3,4 Triliun?
Di laman Play Store, SwiftKey Keyboard terpantau sudah di-download sebanyak lebih dari 1 miliar kali. Sementara jumlah unduhan aplikasi SiwftKey di App Store tidak diketahui secara pasti.
Hanya saja, menurut data firma riset Sensor Tower, SwiftKey Keyboard telah diunduh sebanyak 200.000 kali hanya pada bulan Agustus 2022.
Selama hadir di iOS, aplikasi SwiftKey Keyboard menghadirkan beragam fitur mulai dari tema dark mode, pengetikan dengan metode dikte (voice typing), serta dukungan sekitar 600 bahasa.
SwfitKey Keyboard di iOS juga memiliki fitur haptic feedback (umpan balik haptic) ketika mengetik. Fitur serupa baru diperkenalkan di keyboard bawaan Apple melalui sistem operasi iOS 16 yang dirilis 2022 ini.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Vivo V25e Dipastikan Segera Meluncur di Indonesia, Intip Spesifikasinya
- iPhone Belasan Pejabat RI Dilaporkan Disusupi Software Mata-mata Buatan Israel
- Unit Usaha Merugi, Softbank PHK 150 Karyawan Vision Fund
- Harga Googe Pixel 7 Muncul Duluan di Amazon
- Layanan Pesan Antar Makanan Traveloka Eats Ditutup