Oppo A77s Segera Masuk Indonesia, Bawa Kamera 50 MP
- Oppo A77s dipastikan bakal dijual di pasar Indonesia dalam waktu dekat. Smartphone ini diposisikan sebagai penerus dari Oppo A76 yang telah lebih dulu dirilis di Tanah Air pada Februari 2022.
Indikasi kedatangan Oppo A77s terpantau dari sertifikasi yang sudah terdaftar di laman Ditjen SDPPI Kemenkominfo, dan laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin)
Berdasarkan penelusuran KompasTekno, Jumat (30/9/2022), perangkat dengan nomor model CPH2473 ini sudah mengantongi sertifikat postel bernomor 84264/SDPPI/2022.
Baca juga: Oppo A17 Meluncur dengan Kamera 50 MP, Harga Rp 1 Jutaan
Sertifikat itu diajukan oleh PT. Bright Mobile Telecommunication tertanggal 18 Agustus 2022. Pada kolom merk dan tipe, tertulis Oppo CPH2473 sudah mengantongi nilai TKDN sebesar 35,60 persen.
Sedangkan di kolom spesifikasi, disebutkan bahwa perangkat ini akan mendukung pita (band) n40. Dengan demikian, Oppo A77s nantinya dapat menangkap sinyal 5G dari operator seluler Telkomsel (n40).
Dengan mengantongi kedua sertifikasi tersebut, Oppo A77s telah memenuhi syarat bagi smartphone untuk dapat dipasarkan di Indonesia.
Meski telah dikonfirmasi bakal segera memasuki pasar Indonesia, detail terkait tanggal peluncuran serta harga dari Oppo A77s masih belum diumumkan secara resmi oleh Oppo.
Baca juga: Review Oppo Reno 8 Pro 5G Setelah Seminggu Pemakaian
Yang jelas, Oppo A77s dikonfirmasi bakal segera diperkenalkan dalam beberapa pekan mendatang dengan membawa spesifikasi yang berbeda, jika dibandingkan perangkat dengan nama serupa yang telah diperkenalkan terlebih dahulu di luar Indonesia.
Oppo mengeklaim bahwa smartphone ini akan meluncur di Tanah Air dengan spesifikasi yang lebih tinggi dari versi yang telah beredar saat ini.
Bocoran spesifikasi Oppo A77s
Bersamaan dengan diumumkannya kedatangan A77s, Oppo juga membeberkan spesifikasi yang dimiliki smartphone ini.
Dibandingkan dengan pendahulunya, Oppo A77s akan membawa beragam peningkatan dari segi fitur dan spesifikasi.
Baca juga: Menjajal Oppo A76, Ponsel Rp 3 Jutaan dengan Baterai Besar
Sedangkan pada A77s, Oppo akan mengadopsi teknologi Oppo Glow yang memungkinkan bagian punggung ponsel ini nampak terlihat berkilau ketika diterpa cahaya.
Di aspek fotografi, Oppo A77s akan mengusung kamera utama 50MP AI Dual-Cam.
Sebelumnya, Oppo A76 hadir sebagai smartphone dari lini A-series pertama yang dibekali fitur pengisian cepat 33W SUPERVOOC.
Oleh sebab itu, ada kemungkinan Oppo akan kembali mewariskan teknologi yang sama pada Oppo A77s.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Fitur WhatsApp Business Search Segera Meluncur, Indonesia Kebagian Lebih Awal
- Tanda Akun WhatsApp Diblokir Sementara serta Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Umur Aplikasi Swiftkey Keyboard di iPhone Tinggal Hitungan Hari
- Vivo V25e Dipastikan Segera Meluncur di Indonesia, Intip Spesifikasinya
- iPhone Belasan Pejabat RI Dilaporkan Disusupi Software Mata-mata Buatan Israel