IDC: Geser Samsung, Oppo Vendor Ponsel Nomor Satu di Indonesia
- Oppo kembali menguasai pasar ponsel Indonesia setelah bersaing dengan Samsung pada kuartal pertama tahun ini.
Menurut laporan firma riset International Data Corporation (IDC), Oppo menempati urutan teratas dari daftar 5 vendor terbesar di Indonesia pada kuartal II-2022 dengan pangsa pasar 20,6 persen.
Pencapaian Oppo pada kuartal tersebut membuat merek ini melampaui empat vendor lainnya termasuk Samsung serta Xiaomi.
Baca juga: Sejarah Oppo, Berawal dari Perusahaan Blu-ray Disc Player
Dalam laporan pasar smartphone Indonesia kuartal II-2022 yang dirilis IDC, 5 besar vendor ponsel di Indonesia pada kuartal II-2022 secara berturut-turut adalah:
Vendor | Pengiriman (juta unit) | Pangsa pasar |
Oppo | 2,0 | 20,6 % |
Samsung | 1,9 | 20,2 % |
Vivo | 1,7 | 17,8% |
Xiaomi | 1,5 | 15,6% |
Realme | 1,2 | 12,1% |
Lain-lain | 1,3 | 13,7% |
Oppo
Oppo kembali menguasai pasar ponsel Indonesia dan menjadi vendor teratas pada kuartal II-2022 dengan jumlah pengiriman ponsel 2 juta unit, dan pangsa pasar 20,6 persen.
Menurut IDC, pencapaian ini berasal dari performa smartphone Oppo kelas menengah yang berkontribusi hingga 46,9 persen dari total pengiriman perusahaan. Bila dibandingkan dengan kuartal I-2022, ponsel segmen tersebut hanya berkontribusi sekitar 18,1 persen.
Adapun seri ponsel yang berperan dalam menggenjot performa pengiriman perusahaan yaitu Oppo A96 dan Reno 7. Secara khusus berkat Reno 7, pangsa pasar Oppo dalam kategori 5G juga naik signifikan. Sayangnya IDC tak merinci persentasenya.
Samsung
Samsung sempat merajai pasar ponsel Indonesia pada kuartal I-2022, namun kini turun ke posisi kedua dengan total perangkat yang dikirimkan mencapai 1,9 juta unit dan pangsa pasar 20,2 persen.
Baca juga: Samsung Galaxy A04s Resmi Masuk Indonesia, Kamera 50 MP Harga Rp 2 Jutaan
Menurut IDC, pada kuartal II-2022 Samsung meningkatkan pengiriman ponsel kelas menengah melalui lini seri Galaxy A maupun Galaxy M dengan peningkatan menjadi 23,2 persen dibanding kuartal yang sama pada tahun sebelumnya.
Kedua seri tersebut juga dirilis dengan dukungan 5G sehingga membuat Samsung unggul pada segmen ponsel 5G.
Vivo
Vivo masih mempertahankan posisinya yang ketiga dari daftar 5 vendor teratas di Indonesia versi IDC. Pada kuartal ini, Vivo mengirimkan total 1,7 juta unit perangkat dengan pangsa pasar 17,8 persen.
Menurut IDC, kinerja Vivo pada kuartal ini didukung oleh performa model Y15s dan Y21 yang kuat. Selain itu, Vivo juga meluncurkan Y01 sebagai ponsel ultra low-end sebagai opsi ponsel murah di Indonesia, menggantikan Y1s.
Adapun pada segmen ponsel 5G, pengiriman merek Vivo naik signifikan berkat Vivo T1 5G dan T1 Pro yang rilis pada April lalu.
Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Vivo V25 Pro di Indonesia
Xiaomi
Xiaomi juga bertahan pada posisi keempat pada kuartal II-2022 dengan mengirimkan 1,5 juta unit perangkat dengan raihan pangsa pasar 15,6 persen.
Menurut IDC, performa Xiaomi ditopang oleh Redmi 10A dan 10C pada segmen ponsel low-end serta Xiaomi 12 dan 12 Pro pada segmen ponsel flagship.
Namun kinerja Xiaomi pada segmen 5G menurun karena perusahaan dinilai fokus menyegarkan model ponsel 4G segmen low-end.
Realme
Realme berada pada posisi kelima pada kuartal II-2022 dengan total pengiriman 1,2 juta unit, dan pangsa pasar 12,1 persen.
Baca juga: 5 Besar Merek Smartphone di Indonesia, Induk Infinix Masuk Realme Terdepak
Menurut IDC, performa Realme pada kuartal ini didukung oleh seri Realme C35, C31 dan model C lainnya.
Selain itu, ponsel Realme di kelas menengah juga tumbuh signifikan berkat realme 9, Narzo 50, dan GT Neo 3T.
Sementara pada kelas menengah ke atas, Realme GT Neo 3 berkontribusi pada pengiriman perusahaan. Adapun pada segmen 5G, realme disebut tumbuh signifikan berkat model GT Neo3, GT Neo 3T, dan Narzo 50 5G.
Pasar ponsel Indonesia turun 10 persen
Berdasarkan laporan IDC, pasar ponsel Indonesia turun 10 persen dibanding kuartal yang sama pada tahun lalu (YoY). Bila dikalkulasikan, performa pasar ponsel pada paruh pertama tahun 2022 (13,7 persen) juga tercatat lebih dibanding tahun sebelumnya.
Pada periode ini pasar dimeriahkan oleh momen Ramadan yang biasanya diramaikan oleh permintaan yang kuat.
Sayangnya permintaan konsumen pada momen tersebut justru melambat ditaksir karena konsumen mengurangi anggaran belanja gadget dan mengalihkannya ke produk lain seperti makanan dan transportasi.
Baca juga: Cara Vendor Ponsel Indonesia Bertahan di Tengah Gempuran Merek China
"Pada kuartal II-2022, pemerintah mencabut pembatasan Covid-19 yang memungkinkan orang pulang kampung untuk pertama kalinya dalam dua tahun," kata Vanessa Aurelia, Associate Market Analyst, IDC Indonesia dikutip KompasTekno dari situs IDC, Selasa (20/9/2022).
"Karena biaya perjalanan meningkat, orang menghabiskan lebih sedikit (uang) untuk gadget dibanding tahun lalu," imbuh Vanessa.
Pada paruh kedua 2022, IDC menaksir pasar ponsel akan stabil mengingat faktor ekonomi makro seperti inflasi, kenaikan suku bunga dan kenaikan bahan bakar terus memangkas anggaran belanja konsumen.
Untuk itu, firma riset ini mengestimasi pengiriman ponsel di paruh kedua 2022 akan menurun.
Terkini Lainnya
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Rockstar Games Akui Video Gameplay GTA 6 Bocor karena Diretas
- Kamera iPhone 14 Pro Dilaporkan Bergoyang, Apple Janji Perbaiki
- Komponen-Komponen Dasar Jaringan Komputer
- Asus ROG Phone 6D Resmi Meluncur dengan Chip Mediatek
- 7 Perbedaan iOS 15 dan iOS 16 yang Perlu Diketahui