31 Emoji Baru Resmi Meluncur, Mulai Wajah Bergetar hingga "High Five"

- Emojipedia mulai memperkenalkan sejumlah emoji baru dalam versi Emoji 15.0 untuk merayakan Hari Emoji Sedunia pada 17 Juli 2022 lalu. Nah, kini, 31 emoji baru tersebut resmi meluncur.
Deretan emoji yang dihadirkan antara lain emoji wajah bergetar, yang memiliki arti terkejut atau menandakan seseorang sedang berada di daerah gempa bumi.
Emoji baru lainnya ada emoji tangan kanan dan tangan kiri yang seolah sedang mendorong. Emoji tangan itu diberi nama “Leftwards/Rightwards Pushing Hands” yang bisa diartikan sebagai bentuk penolakan terhadap suatu hal. Atau makna lainnya bisa dijadikan sebagai “tos’ atau “high five”.
Baca juga: 31 Emoji Baru yang Bakal Dirilis pada September 2022 serta Artinya
Kemudian, Emojipedia juga menawarkan emoji hati dengan tiga varian warna baru, seperti emoji hari berwarna biru muda, abu-abu, dan merah muda. Berdasarkan blog resmi Emojipedia, emoji warna merah muda menjadi emoji yang paling ditunggu-tunggu sejak 2016.
Beralih ke deretan emoji lain, ada emoji binatang baru seperti wajah rusa besar atau moose, keledai, burung hitam, angsa, hingga ubur-ubur. Lalu ada juga emoji tumbuhan, yakni emoji eceng gongok, jahe, dan kacang polong.
Lalu, emoji kategori lainnya terdiri dari emoji sayap, kipas lipat, penjepit rambut, alat musik marakas, seruling, emoji Wi-Fi, dan Khanda (simbol keyakinan dari pengikut Sikhisme).
Baca juga: Menyisipkan Emoji di Google Docs Kini Semakin Mudah
Emojipedia juga menggelontorkan varian warna kulit dari emoji “Leftwards/Rightwards Pushing Hands”, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Android Authority, Rabu (14/9/2022).
Peluncuran ini sesuai dengan jadwal perilisan yang diungkap Emojipedia pada beberapa bulan lalu. Meskipun sudah resmi dirilis, bukan berarti pengguna bisa langsung menjajal semua Emoji baru ini.
31 new emojis coming to phones in the next year # pic.twitter.com/a6C4Nf8Aji
— Emojipedia (@Emojipedia) September 13, 2022
Menurut Emojipedia, Emoji 15.0 ini baru akan mulai digelontorkan ke lebih banyak platform beberapa bulan ke depan. Rencananya, menurut jadwal, Emoji 15.0 akan hadir di layanan Google, termasuk platform Android sekitar bulan Oktober-Desember mendatang.
Emoji ini akan hadir ke lebih banyak platform, termasuk Apple, Samsung, Facebook, Twitter, dll mulai tahun depan, sekitar bulan Januari-Oktober 2023.
Terkini Lainnya
- Cara Mengaktifkan Kembali M-Banking BCA Terblokir tanpa Harus ke Bank
- 7 Game PS5 Menarik di Sony State of Play 2025, Ada Game Mirip GTA V
- Samsung Pinjamkan 160 Unit Galaxy S25 Series di Acara Galaxy Festival 2025
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android
- Samsung Gelar Galaxy Festival 2025, Unjuk Kebolehan Galaxy S25 Series lewat Konser dan Pameran
- Apa Beda Login dan Sign Up di Media Sosial? Ini Penjelasannya
- Kenapa Kursor Laptop Tidak Bergerak? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Oppo A3i Plus Resmi, HP Rp 3 Jutaan dengan RAM 12 GB
- 2 Cara Melihat Password WiFi di MacBook dengan Mudah dan Praktis
- Xiaomi Umumkan Tanggal Rilis HP Baru, Flagship Xiaomi 15 Ultra?
- Wajib Dipakai, Fitur AI di Samsung Galaxy S25 Ultra Bikin Foto Konser Makin Bersih
- Ramai Konser Hari Ini, Begini Setting Samsung S24 dan S25 Ultra buat Rekam Linkin Park, Dewa 19, NCT 127
- WhatsApp Sebar Fitur Tema Chat, Indonesia Sudah Kebagian
- Ini Mesin "Telepati" Buatan Meta, Bisa Terjemahkan Isi Pikiran Jadi Teks
- Begini Efek Keseringan Pakai AI pada Kemampuan Berpikir Manusia
- Samsung Galaxy A23 5G Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya
- Telkomsel Buka Pendaftaran Kompetisi Aplikasi NextDev 2022
- Serangan Siber Bjorka dan Kebocoran Data, Tanggung Jawab Siapa?
- iPhone 14 Pro Max, Ponsel Apple Paling Berat yang Pernah Dibuat
- iPhone 14 Ramai Ditawarkan di Indonesia, Harga Mulai Rp 18 Juta-Rp 38 Jutaan