cpu-data.info

Cara Mengganti URL Kanal YouTube agar Lebih Mudah Diingat

Ilustrasi YouTube. UU Nomor 24 tahun 2022 tentang ekonomi kreatif, salah satunya mengatur skema pembiayaan berbasis kekayaan intelektual diteken Jokowi.
Lihat Foto

Sebuah kanal YouTube, biasanya memiliki alamat website atau Uniform Resource Locator (URL). Alamat URL bawaan itu biasanya cukup panjang dan terdiri dari beberapa karakter yang cukup susah diingat.

Padahal, URL yang pendek dan unik, bisa lebih mudah diingat oleh penonton umum maupun yang sudah menjadi subscriber (pelanggan). Semakin mudah URL untuk diingat, penonton juga akan semakin mudah untuk mengunjunginya tanpa harus melakukan pencarian lebih dulu di YouTube.

Baca juga: 10 Video Musik yang Paling Banyak Ditonton di YouTube

Selain itu, URL yang lebih pendek dan unik, juga lebih rapi saat dicantumkan di media sosial, seperti Twitter, Facebook, Instagram, Twitter, dll. Nah, untungnya, YouTube memiliki fitur bawaan, yakni "Custome URL" untuk memudahkan YouTuber atau pemilik kanal mengganti URL sesuai keinginan.

Dengan fitur Custom URL, YouTuber bisa mengotak-atik URL agar lebih unik, menarik, dan mudah diingat. Untuk menggunakan fitur ini, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi, yakni:

Baca juga: Cara Nonton YouTube Sambil Buka Aplikasi Lain di Macbook dengan Mudah

Syarat mengganti URL kanal YouTube

  • Kanal YouTube memiliki minimal 100 subscribers.
  • Usia kanal YouTube lebih dari 30 hari.
  • Kanal YouTube memiliki foto profil dan banner yang diperbarui.

Apabila syarat di atas terpenuhi, YouTuber bisa mengganti URL yang lebih menarik. Cara mengganti URL kanal YouTube adalah sebagai berikut, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Android Authority.

Baca juga: Cara Transkrip dan Merangkum Video YouTube, Cepat dan Mudah

Cara mengganti URL kanal Youtube

  • Tekan ikon "Profile" di pojok kanan atas laman YouTube.
  • Pilih opsi "YouTube Studio".
  • Klik opsi "Customization" > "Basic Info".
  • Tekan tombol "Set a custom URL".
  • Pilih opsi URL yang disuka. Pengguna juga bisa menambahkan karakter tertentu pada URL.
  • Setelah URL berhasil dibuat, tekan tombol "Publish".
  • URL kanal YouTube akan berubah.

Baca juga: Cara Mengedit Video di YouTube yang Telah Terunggah dengan Cepat

Demikian syarat dan cara mengganti URL kanal YouTube agar lebih unik, menarik, dan lebih mudah diingat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat