Beda Rp 4 Jutaan, Ini Perbandingan Spesifikasi Xiaomi 12 Lite dan Xiaomi 12
- Xiaomi 12 Lite resmi hadir di Indonesia setelah diluncurkan perusahaan pada Selasa (19/7) bersamaan dengan Xiaomi Smart Band 7. Smartphone ini merupakan versi ringan dari Xiaomi 12 "reguler" dan Xiaomi 12 Pro yang dirilis di Tanah Air pada April lalu.
Disebut ringan karena beberapa spesifikasi Xiaomi 12 Lite lebih rendah dibanding Xiaomi 12 series lainnya.
Misalnya pada aspek chipset Xiaomi 12 Lite yaitu Snapdragon 778G yang merupakan chip kelas menengah, alih-alih chip flagship Snapdragon 8 Gen 1 seperti pada Xiaomi 12 atau 12 Pro.
Selain itu, kapasitas baterai Xiaomi 12 Lite juga lebih rendah dibanding Xiaomi 12. Sebab, Xiaomi 12 Lite dibekali kapasitas baterai 4.300 mAh, berbeda dengan Xiaomi 12 yang memiliki kapasitas 4.500 mAh.
Baca juga: Selisih Rp 100.000, Ini Beda Spesifikasi Xiaomi 12 Lite 5G Vs Poco F4 5G di Indonesia
Meski demikian, terdapat beberapa kesamaan antara Xiaomi 12 Lite dengan Xiaomi 12. Misalnya pada aspek fast charging yang sama-sama 67 watt dan lainnya. Berikut perbandingan spesifikasi Xiaomi 12 Lite dengan Xiaomi 12.
Beda chipset
Chipset menjadi pembeda utama antara Xiaomi 12 Lite dengan Xiaomi 12. Sebagai smartphone versi murah, chipset pada Xiaomi 12 Lite juga disesuaikan agar perangkat bisa dibanderol dengan harga terjangkau.
Xiaomi 12 Lite ditenagai oleh Snapdragon 778G yang memiliki arsitektur 6 nm. Chip ini memiliki CPU dengan clockspeed hingga 2,4 GHz dan GPU Adreno 642L untuk mengolah grafis.
Sementara Xiaomi 12 ditenagai chip Snapdragon 8 Gen 1. Chip ini dirancang dengan fabrikasi 4 nm dan dilengkapi CPU octa-core yang menawarkan kecepatan hingga 3.0 GHz. Selain itu, chip tersebut juga dipasangkan dengan GPU Adreno 730 untuk mengolah grafis yang ditampilkan layar ponsel.
Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Xiaomi 12 Lite di Indonesia
Meski chipnya berbeda, kedua smartphone ini mengusung kapasitas RAM dan penyimpanan yang sama, yaitu 8/256 GB.
Layar lebih besar tapi ringan
Sekilas tampilan depan Xiaomi 12 Lite serupa dengan Xiaomi 12 karena keduanya dibekali layar berlubang (notch). Selain itu, modul kamera keduanya juga mirip dengan tiga kamera yang disusun secara vertikal.
Pembedanya adalah bodi keduanya yang didesain berbeda. Bodi tepi Xiaomi 12 Lite dibuat kotak, lain dengan Xiaomi 12 yang memiliki bodi tepi melengkung.
Selain itu, layar kedua smartphone ini juga berbeda. Xiaomi 12 Lite punya layar yang lebih besar, yaitu 6,55 inciberpanel AMOLED dan menawarkan resolusi Full HD+ (2.400 x 1.080). Sementara Xiaomi 12 hadir dengan layar lebih mungil, yaitu Super AMOLED 6,28 inci dan menawarkan resolusi FHD+.
Walaupun ukurannya berbeda, kedua layar smartphone ini didukung refresh rate 120 Hz. Adapun touch sampling ratenya yaitu 240 Hz untuk Xiaomi 12 Lite dan 480 Hz pada Xiaomi 12.
Menariknya Xiaomi 12 Lite punya bobot yang lebih ringan dan tipis dibanding Xiaomi 12 meskipun layarnya lebih luas. Xiaomi 12 Lite hanya memiliki ketebalan 7,29 mm dan bobot 173 gram, sedangkan Xiaomi 12 ketebalannya 8,16 mm dan bobotnya 180 gram.
Resolusi kamera 108 MP
Terlepas dari chipsetnya yang lebih rendah dibanding Xiaomi 12, Xiaomi 12 Lite menawarkan kamera utama yang resolusinya lebih besar, yaitu 108 MP. Adapun kamera lainnya yaitu kamera ultrawide 8 MP (f/2.2) dan kamera makro 2 MP (f/2.4).
Baca juga: Xiaomi 12 Lite Punya Kamera 108 MP tapi Belum Bisa Rekam Video 8K
Meski demikian, kamera smartphone ini hanya mampu mendukung perekaman video hingga kualitas 4K pada 30 fps.
Xiaomi 12 juga dibekali tiga kamera belakang, namun resolusinya terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.88), ultrawide 13 MP (f/2.4) dan telemakro 5 MP (f/2.4). Lain dengan Xiaomi 12 Lite, Xiaomi 12 mampu merekam video hingga kualitas 8K pada 24 fps.
Adapun kamera depannya sama-sama memiliki resolusi 32 MP (f/2.45)
Baterai beda, fast charging sama
Pada aspek baterai, persamaan keduanya adalah fast charging yang sama-sama 67 watt. Namun kapasita baterai duo ponsel ini berbeda. Xiaomi 12 Lite dibekali baterai berkapasitas 4.300, sedangkan Xiaomi 12 kapasitasnya 4.500 mAh.
Dalam peluncurannya, baterai Xiaomi 12 Lite diklaim bisa terisi dari 0 sampai 50 persen dalam 15 menit pengisian ulang.
Namun smartphone ini tidak mendukung fast charging nirkabel. Lain dengan Xiaomi 12 yang didukung fast charging nirkabel 50 watt.
Fitur lainnya
Fitur lainnya yang turut melengkapi Xiaomi 12 Lite yaitu sensor sidik jari di layar, Face Unlock, konektivitas 5G, NFC, speaker ganda berteknologi Dolby Atmos, Bluetooth 5.2, WiFi 6, IR blaster, HDR 10+ hingga Dolby Vision.
Xiaomi 12 juga mendukung semua fitur tersebut, namun smartphone ini dibekali fitur lainnya seperti motor getaran linear sumbu x, speaker ganda Harman Kardon, WiFi 6e hingga sistem pendingin LiquidCool.
Baik Xiaomi 12 Lite maupun Xiaomi 12 menjalankan sistem operasi Android 12 dan dilapisi antarmuka MIUI 13.
Harga Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Lite
Mengingat spesifikasinya yang berbeda, kedua smartphone ini dibanderol dengan harga yang tak sama, dengan selisih sekitar Rp 4,2 jutaan. Xiaomi 12 Lite dijual seharga Rp 5.799.000, sedangkan Xiaomi 12 seharga Rp 9.999.000.
Di Indonesia, Xiaomi 12 Lite tersedia dalam tiga opsi warna, yaitu Black, Lite Green, Lite Pink. Xiaomi 12 juga tersedia dalam tiga opsi warna, terdiri dari warna Gray, Purple dan Blue.
Terkini Lainnya
- AS Perketat Ekspor Chip AI, Kuota GPU untuk Indonesia "Cuma" Sekian
- 10 Emoji Ini Sering Disalahartikan, Simak Makna Sebenarnya
- Tanda-tanda Google Search Mulai Ditinggalkan
- Fungsi Factory Reset di HP yang Perlu Diketahui
- Jelang Galaxy S25 Rilis, Ini Harga Samsung S24 Terbaru di Indonesia
- Waspada, Ini Dia Daftar Pola Password yang Rentan Diretas
- Arti Kata Cenblu yang Ramai di X Twitter
- Empat Produk Baru Oppo, HP Reno 13 5G, 13F 5G, 13F 4G, dan TWS Enco Air 4
- Apple Mac Mini dengan Chip M4 dan M4 Pro Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Inovasi Baru Hybrid VOX Hadirkan Format Iklan AI yang Relevan dan Efektif
- HP Realme Note 60x Resmi di Indonesia, HP Tangguh Harga Rp 1 Jutaan
- Xiaomi Vendor Smartphone Paling Tumbuh pada 2024
- Ponsel Lipat ZTE Nubia Flip 2 Meluncur dengan Cover Screen Jumbo
- iPhone 17 Series dan iPhone SE 4 Bakal Lebih Mahal?
- Roket Starship Elon Musk Meledak, Puing-puing Berjatuhan di Angkasa
- Stray, Game Petualangan Kucing di Dunia Cyber Punk Meluncur
- Twitter Akhirnya Ikuti Aturan, Terdaftar di PSE Kominfo Sebelum Deadline
- Media Asing Beritakan Aturan PSE Kominfo yang Wajibkan Google, Facebook dkk Mendaftar atau Diblokir
- Kurang dari 12 Jam Batas Akhir, Google, YouTube, dan Twitter Belum Daftar PSE Kominfo
- Selisih Rp 100.000, Ini Beda Spesifikasi Xiaomi 12 Lite 5G Vs Poco F4 5G di Indonesia