cpu-data.info

2 Cara Cari GraPARI Terdekat untuk Upgrade 4G Telkomsel

Ilutrasi gerai My GraPARI Alia, Jakarta Pusat.
Lihat Foto

- Operator seluler Telkomsel akan mematikan jaringan 3G tahun 2022. Proses pemadaman jaringan 3G pun mulai dilakukan secara bertahap.

Nantinya, seluruh layanan jaringan 3G akan dialihkan ke jaringan 4G LTE mulai tahun ini.
Oleh karena itu, Telkomsel mengimbau pelanggannya yang saat ini masih menggunakan jaringan 3G untuk segera menukar kartu SIM miliknya dengan kartu 4G.

Ganti kartu 3G ke 4G Telkomsel bisa dilakukan secara online serta offline. Untuk penukaran kartu 3G ke 4G secara offline, bisa dilakukan dengan mendatangi GraPARI terdekat.

Baca juga: Cara Cek Sinyal 3G Telkomsel di Wilayah Anda Sudah Dimatikan atau Belum

Salah satu keuntungan menukar kartu 3G ke 4G Telkomsel dengan mendatangi GraPARI terdekat adalah prosesnya yang lebih cepat dibanding secara online. Sebab, pelanggan bisa langsung mendapatkan kartu 4G Telkomsel baru dan menggunakannya.

Hal itu berbeda dengan menukar kartu 4G Telkomsel secara online, lantaran harus menunggu kurir mitra Telkomsel untuk mengantar kartu 4G barunya.

 

Untuk mencari lokasi GraPARI Telkomsel terdekat, pelanggan dapat menggunakan aplikasi Google Maps atau menelusurnya di situs web Telkomsel. Berikut caranya:

Baca juga: Migrasi 3G ke 4G Telkomsel Dimulai, Apa Dampaknya bagi Pelanggan?

Cara cari GraPARI Telkomsel terdekat

1. Google Maps

Pertama, Anda dapat mencari GraPARI terdekat menggunakan aplikasi Google Maps. Dari laman utama aplikasi tersebut, gunakan kata kunci "GraPARI" atau "GraPari Telkomsel" sehingga Anda menemukan daftar GraPARI yang tersebar di sekitar Anda.

Ilustrasi pencarian Telkomsel GraPari via Google Maps/Lely Maulida Ilustrasi pencarian Telkomsel GraPari via Google Maps

Setelah titik lokasi GraPari muncul pada tampilam GMaps, Anda dapat memilih lokasi GraPARI berdasarkan jarak terdekat dari lokasi Anda.

Baca juga: Telkomsel Mulai Upgrade Jaringan 3G ke 4G LTE di 766 Kecamatan

2. Situs web Telkomsel

Bagi Anda yang kesulitan mencari GraPARI terdekat via Google Maps, Anda dapat melihat daftar GraPari melalui situs web Telkomsel. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Kujungi situs web Telkomsel melalui tautan ini
  • Gulir ke bawah hingga Anda menemukan "Daftar GraPARI"
  • Klik kotak yang disertai tanda panah di bawah keterangan "Daftar GraPARI"
    Ilustrasi pencarian Telkomsel GraPari via situs web Telkomsel/Lely Maulida Ilustrasi pencarian Telkomsel GraPari via situs web Telkomsel
  • Pilih Wilayah yang yang sesuai dengan lokasi Anda, misalnya Jabodetabek, Sumatera atau Kalimantan
  • Setelah memilih wilayah yang diinginkan, Anda akan melihat daftar GraPARI di wilayah yang Anda pilih. Selain daftar wilayah, Telkomsel juga menampilkan jam operasional GraPARI setiap harinya atau saat hari libur nasional.

Baca juga: Telkomsel Buka Layanan Grapari Online, Begini Cara Aksesnya

Jadwal pemadaman 3G Telkomsel

Telkomsel sejak awal tahun ini sudah mengumumkan rencana menyetop jaringan generasi ketiga atau 3G di Indonesia secara bertahap. Selanjutnya, infrastuktur Telkomsel yang selama ini dipakai 3G akan dialihkan ke 4G dan 5G.

Pada awal April lalu, operator pelat merah tersebut memulai proses migrasi 3G ke 4G sebagai tahap awal, yang mencakup 90 titik kota/kabupaten (766 kecamatan). Tahap awal migrasi 3G ke 4G itu dijadwalkan rampung Mei 2022.

Upgrade jaringan 3G ke 4G LTE pada tahap kedua, dijadwalkan berlangsung pada bulan Juni hingga Juli 2022 di 132 kota/kabupaten.

Selanjutnya, Telkomsel juga akan melakukan migrasi 3G ke 4G LTE di 178 kota/kabupaten pada Agustus - Oktober 2022, dan di 104 kota/kabupaten pada bulan November sampai Desember 2022.

Baca juga: Ganti Kartu Telkomsel 3G ke 4G Dapat Bonus Kuota 30 GB, Begini Caranya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat