3 Cara Menghapus Aplikasi di Macbook dengan Mudah
- Cara menghapus aplikasi di laptop itu berbeda-beda sesuai dengan model perangkat dan versi sistem operasinya. Menghapus aplikasi di laptop kadang dibutuhkan untuk salah satunya memperluas penyimpanan laptop, yang mungkin telah penuh.
Bagi Anda pengguna laptop Apple Macbook atau kerap disebut dengan Mac, cara menghapus aplikasnya bisa dilakukan dengan mudah melalui menu Finder, Launchpad (halaman peluncur aplikasi), serta menu pengaturan storage atau memori penyimpanan.
Baca juga: 3 Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Mac dengan Mudah
Untuk lebih lengkapnya, berikut KompasTekno rangkumkan tiga cara menghapus aplikasi di Macbook.
Cara menghapus aplikasi di Launchpad Mac
- Buka menu Launchpad di Macbook dengan cara cubit touchpad menggunakan empat jari secara bersamaan
- Setelah Launchpad terbuka, tekan tombol “Option” di keyboard dan logo aplikasi bakal terlihat bergetar
- Cari aplikasi yang hendak dihapus
- Kemudian, klik ikon silang yang muncul di atas pojok kiri pada logo aplikasi tersebut
- Terakhir, klik opsi “Hapus” untuk mengonfirmasi tindakan tersebut/Zulfikar Ilustrasi cara menghapus aplikasi di Launchpad Mac
Perlu diketahui, menghapus aplikasi Mac dengan cara ini hanya bisa dilakukan pada aplikasi yang bersumber dari toko aplikasi App Store. Artinya, aplikasi yang tidak diunduh dan terinstal dari App Store bakal tidak bisa terhapus menggunakan cara ini.
Bila Anda ingin menghapus aplikasi Mac yang bersumber dari luar App Store, silakan ikuti dua cara di bawah ini.
Baca juga: Cara Melihat Password WiFi di Mac lewat Keychain Access
Cara menghapus aplikasi di Finder
- Buka aplikasi Finder yang terdapat di layar “home” Macbook
- Selanjutnya, pilih menu “Applications” dan bakal muncul daftar semua aplikasi yang terpasang di Macbook Anda
- Pilih aplikasi yang hendak dihapus, klik kanan pada logo aplikasinya dan pilih opsi “Move to Trash”
- Selain itu, Anda juga bisa klik dan tahan logo aplikasi tersebut, kemudian geser ke menu Trash yang biasanya muncul di layar “home”
- Setelah itu, Anda mungkin bakal diminta untuk memasukkan password dari akun perangkat terlebih dahulu untuk mengonfirmasi tindakan menghapus aplikasi.
Cara menghapus aplikasi Mac lewat pengaturan storage
- Klik ikon Apple yang berada di pojok kiri atas layar “home”
- Selanjutnya, pilih menu “About This Mac”
- Kemudian, pilih opsi “Storage” atau penyimpanan
- Lalu, klik opsi “Applications” yang tertera di bar menu samping pada jendela “Storage”
- Pilih aplikasi yang hendak dihapus
- Selanjutnya, klik opsi “Hapus” atau “Delete”
- Klik opsi “Delete” sekali lagi untuk mengonfirmasi tindakan menghapus aplikasi tersebut
Ketiga cara di atas tidak bisa dipakai untuk menghapus aplikasi bawaan yang sudah terpasang sebelumnya dari sistem operasi Macbook. Hanya aplikasi pihak ketiga yang bisa dihapus menggunakan cara tersebut.
Baca juga: Cara Menggabungkan File PDF di Mac Tanpa Aplikasi Tambahan
Kemudian dalam menjajal cara menghapus aplikasi di Macbook, KompasTekno menggunakan Macbook dengan versi sistem operasi MacOS Mojave. Beda versi sistem operasi, mungkin bakal beda pula letak opsinya.
Itulah tiga cara menghapus aplikasi di Macbook, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Tinggal Seminggu, Ini Cara Lapor Pajak Online Biar Tak Kena Denda
- Bocoran Aturan Facebook dkk di Indonesia, Ada Sanksi Blokir, Denda, hingga Penjara
- Ini Konten Terpopuler di Facebook dan Instagram Selama MotoGP Mandalika 2022
- Xiaomi 11T Series di Indonesia Sudah Bisa Update Android 12
- Pengguna iPhone Kini Bisa Buat GIF Langsung dari Kamera Aplikasi