cpu-data.info

Hasil MPL ID Season 9 Pekan Ke-5, Balas Dendam RRQ Hoshi Terlampiaskan

Ilustrasi turnamen MPL ID Season 9.
Lihat Foto

- Seluruh sesi pertandingan pekan kelima Regular Season dari turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia Season 9 (MPL ID S9) yang digelar 18-20 Maret 2022 lalu telah berakhir.

Setelah melewati tujuh rangkaian pertandingan, delapan tim e-sports yang berpartisipasi telah memberikan performa terbaiknya.

Beberapa di antaranya termasuk tim Aura Fire yang membuka sesi pertandingan awal pekan ini pada hari pertama, Jumat (18/3/2022) lalu.

Baca juga: Jadwal MPL ID S9 Week 5, Peluang Balas Dendam RRQ Hoshi Kepada Onic Esports

Aura Fire yang dihadapkan dengan Evos Legends berhasil bermain kompak saamt menyerbu beberapa tim lawannya (teamfight). Akan tetapi, tim "Macan Putih" gagal untuk mengimbangi Aura Fire lantaran perolehan Gold yang didapatkan tim cukup rendah.

Sedangkan di hari kedua, ada sesi pertandingan pembuka antara Geek Fam dengan Alter Ego. Sayangnya, Geek Fam lagi-lagi gagal untuk mencetak skor lantaran harus takluk di hadapan tim Alter Ego.

Setiap terdapat sebuah kesempatan, Alter Ego berupaya untuk menyicil turret lawan sekaligus menumbangkan anggota Geek Fam secara satu per satu. Ini memberikan kesempatan mudah bagi Alter Ego untuk mencetak skor sempurna 2-0.

Baca juga: Hasil Pertandingan MPL ID Season 9 Pekan Ke-4 dan Klasemen Sementara

Masih di hari yang sama, ada pertandingan sengit antara RRQ Hoshi melawan Onic Esports. Pertandingan ini menjadi ajang balas dendam RRQ Hoshi terhadap Onic Esports.

Sebelumnya, tim yang menyandang gelar sebagai "King of Kings " tersebut harus mengakui kekalahannya karena tidak mampu mengimbangi Onic Esports.

Namun kini nama tim RRQ Hoshi nampaknya kembali pulih setelah tim tersebut berhasil meraih kemenangan paripurna dengan perolehan skor 2-0.

Baca juga: Jadwal MPL ID S9 Hari Ini Minggu 13 Maret, Rebelion Zion Tantang Evos Legends

Kemenangan yang diraih RRQ Hoshi tak luput dari hasil kerja keras seluruh anggota tim, salah satunya RRQ Clayyy yang berkali-kali mengungguli lawan menggunakan hero dari class Mage.

Di permainan pertama, RRQ Clayyy yang menggunakan Pharsa sukses merebut turtle pertama dan menaikkan seluruh perolehan Gold tim. Sementara RRQ Alberttt dan RRQ Skylar bertugas untuk menumbangkan lawan satu per satu.

Enggan menyerah, Onic Esports mulai bermain agresif di permainan kedua. Hal ini terlihat dari performa Onic CW yang berhasil mencetak triple kill di kisaran menit ke-10.

Baca juga: Hasil MPL ID S9 11 Maret, Onic Esports dan Aura Fire Cetak Kemenangan

Namun, usaha tersebut nampaknya masih belum cukup untuk mematahkan semangat tim RRQ Hoshi. Hero Aulus yang dimainkan oleh RRQ Alberttt, langsung mengamankan Lord dan berupaya untuk turret Onic Esports.

Lamanya pertandingan yang berlangsung sekitar 20 menit akhirnya ditutup dengan kemenangan RRQ Hoshi terhadap Onic Esports dengan skor 2-0.

Untuk lebih lengkapnya, berikut merupakan hasil seluruh pertandingan MPL ID Season 9 babak Regular Season pada pekan kelima yang sudah berlangsung selama tiga hari lalu:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat