Samsung Galaxy S22 dan S22 Plus Resmi, Serupa tapi Layar dan Baterai Tak Sama
- Smartphone flagship teranyar Samsung Galaxy S22 5G series akhirnya resmi diluncurkan dalam ajang Galaxy Unpacked yang disiarkan secara daring pada Rabu (9/2/2022) malam.
Ada tiga model ponsel Galaxy S22 series yang dirilis, ketiganya telah mendukung konektivitas jaringan 5G. Dua dari tiga model Galaxy S22 series itu adalah Galaxy S22 versi reguler dan Galaxy S22 Plus.
Dua ponsel ini merupakan penerus dari Galaxy S21 dan S21 Plus yang dirilis pada Januari 2021 lalu. Dari segi desain, Galaxy S22 versi reguler maupun Galaxy S22+ masih mirip seperti pendahulunya.
Sedangkan untuk spesifikasi, Galaxy S22 dan S22 Plus memiliki spesifikasi hardware yang mirip, perbedaannya terdapat pada ukuran layar, kapasitas daya baterai, dan daya pengisian cepat (fast charging) yang didukung.
Baca juga: Samsung Umumkan Galaxy S22 Ultra, Serupa Galaxy Note dan Punya Stylus Bawaan
Untuk lebih detailnya, berikut spesifikasi dari masing-masing Galaxy S22 dan Galaxy S22 Plus.
Spesifikasi Samsung Galaxy S22
Samsung Galaxy S22 versi reguler mengusung layar berdesain Infinity-O panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,1 inci. Layar tersebut mendukung resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, dan touch sampling rate 240 Hz.
Di sisi tengah atas layar, terdapat kamera selfie 10 MP yang dibenamkan dalam sebuah punch hole.
Di bagian punggung, Galaxy S22 dibekali tiga kamera belakang yang disusun secara vertikal dalam sebuah modul kamera.
Adapun tiga kamera belakang tersebut terdiri dari kamera utama (wide) 50 MP (f/1.8, Dual Pixel AF, OIS), kamera ultra wide 12 MP (f/2.2, 120 derajat), dan kamera telefoto 10 MP (f/2.4).
Di sisi hardware, Samsung Galaxy S22 memiliki pilihan chipset Samsung Exynos 2200 atau Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1, keduanya sama-sama telah menggunakan proses fabrikasi 4 nm.
Penggunaan chipset ini akan berbeda-beda tergantung wilayah pemasaran. Indonesia dipastikan untuk pertama kalinya mendapat jatah chipset Snapdragon 8 Gen 1 untuk Galaxy S22 series. Sebelumnya, flagship Galaxy S series di Indonesia selalu menggunakan chipset Exynos.
Baterai Galaxy S22 memiliki kapasitas 3.700 mAh dengan dukungan fast charging 25 watt. Untuk konektivitas, ponsel ini dilengkapi dengan dukungan Wi-Fi 6.
Di atas kertas, Samsung S22 versi reguler memiliki dimensi 70,6mm x 146 mm x 7,6mm dengan bobot 168 gram.
Baca juga: Resmi, Ini Harga Samsung Galaxy S22 Ultra, S22 Plus, dan S22 di Indonesia
Spesifikasi Samsung Galaxy S22 Plus
Untuk layar, Galaxy S22+ dibekali panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,6 inci. Layar tersebut mendukung resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, dan touch sampling rate 240 Hz.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Kenapa Sering Typo saat Mengetik?
- Cara Oppo Bikin Tekstur "Meteor Jatuh" di Punggung Reno7
- Google Dituntut Rp 34 Triliun karena "Pilih Kasih" dan Bikin Konsumen Rugi
- Link Pendaftaran PDSS SPAN-PTKIN 2022, Ini Syarat dan Jadwalnya
- Bocoran Harga Samsung Galaxy S22 yang Meluncur Besok, Mulai Rp 12 Jutaan