Cara Daftar Online Penerimaan SIPSS Polri 2022, Batas Akhir 30 Januari
- Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) telah membuka penerimaan siswa Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) untuk tahun anggaran 2022.
Pendaftaran peserta penerimaan SIPSS Polri 2022 sudah dimulai sejak Rabu (26/1/2022) dan bakal berakhir pada Minggu (30/1/2022).
Polri memang tiap tahunnya rutin mengadakan penerimaan calon anggota polisi lewat beberapa jalur masuk, salah satunya SIPSS, yang merupakan jalur masuk anggota polisi dari lulusan Perguruan Tinggi.
Penerimaan SIPSS Polri 2022 memiliki kuota sebesar 100 orang. Peserta yang lolos pada semua seleksi penerimaan bakal mendapat pendidikan selama enam bulan yang terhitung dari 8 Maret hingga 8 September 2022.
Baca juga: Link Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22
Jadi, bagi Anda yang merupakan lulusan Perguruan Tinggi Negeri/Swasta bisa mencoba untuk bergabung jadi anggota polisi lewat SIPSS. Hampir semua bidang jurusan kuliah, dari saintek hingga soshum, bisa mendaftar penerimaan SIPSS 2022.
Peserta yang dinyatakan lolos seleksi penerimaan bakal ditugaskan sesuai dengan keahlian dan kompetensi keilmuan untuk mendukung tugas kepolisian. Cara daftar penerimaan SIPSS 2022 cukup mudah.
Pendaftaran penerimaan SIPSS 2022 bisa dilakukan secara online dengan cara sebagai berikut:
- Buka situs web penerimaan angota Polri berikut ini penerimaan.polri.go.id
- Di halaman awal situs, pilih jenis seleksi SIPSS
- Kemudian, isi formulir pendaftaran dengan beberapa data terkait, seperti identitas peserta, identitas orang tua peserta, dan sebagainya sesuai kolom yang ada di formulir.
- Isi dengan teliti formulir pendaftaran itu, semua peserta wajib memberikan data yang benar dan akurat
- Setelah mengisi formulir dengan benar, peserta bakal memperoleh nomor registrasi online serta username dan password untuk login ke halaman dashboard akun peserta.
- Halaman dashboard itu berfungsi untuk memeriksa informasi dari semua tahapan seleksi dan rincian nilai dari masing-masing seleksi yang diperoleh oleh peserta.
- Selain mendapatkan nomor registrasi online, peserta juga bakal mendapat hasil cetak formulir registrasi yang digunakan untuk verifikasi di Polda sebagai panitia daerah.
- Apabila dalam waktu empat hari sejak pendaftaran online peserta tidak segera verfikasi ke Polda maka data registrasi online secara otomatis terhapus.
Baca juga: Lowongan Kerja Telkom di Bidang IT, Batas Pendaftaran 31 Desember 2021
Cara verifikasi ke Polda
Tahap selanjutnya setelah daftar online di situs "penerimaan.polri.go.id" adalah peserta harus membawa dan menyerahkan secara langsung beberapa dokumen syarat administrasi ke Polda sebagai panitia daerah.
Semua dokumen syarat administrasi harus asli dan fotokopi rangkap dua. Adapun dokumen pendaftaraan penerimaan SIPSS 2022 adalah sebagai berikut:
- KTP asli dan fotokopi yang dilegalisir oleh Dukcapil setempat
- KK asli dan fotokopi yang dilegalisir oleh Dukcapil setempat
- Akte kelahiran asli dan fotokopi yang dilegalisir oleh Dukcapil setempat
- Ijazah SD, SMP, SMA/SMK/MA/sederajat, D-IV/S-1/S-2 dan transkrip nilai asli dan fotokopi yang dilegalisir oleh perguruan tinggi yang menerbitkan
- Fotokopi sertifikat akreditasi dan BAN-PT yang dilegalisir
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang dikeluarkan oleh Polres setempat dan difotokopi serta dilegalisir oleh Polres yang menerbitakan
- Pas foto berwarna ukuran 4x6 dengan latar belakang warna merah sebanyak 10 lembar
- Surat persetujuan orang tua/wali yang asli dan fotokopi
- Surat permohonan menjadi anggota Polri ditulis tangan, lampirkan yang asli dan fotokopi
- Surat pernyataan belum pernah menikah secara hukum positif atau hukum agama atau hukum adat yang asli dan fotokopi
- Daftar riwayat hidup (hasil cetak formulir registrasi pada saat pendaftaraan online) asli dan fotokopi
- Surat perjanjian ikatan dinas pertama anggota Polri yang asli dan fotokopi
- Surat pernyataan tidak terikat perjanjian dengan instansi lain yang asli dan fotokopi
- Surat pernyataan orang tua/wali untuk memberikan keterangan dan dokumen yang asli dan fotokopi
- Surat pernyataan peserta dan orang tua/wali asli untuk tidak melakukan KKN dan menggunakan sponsorship atau ketebelece, lampirkan surat asli dan fotokopi
Baca juga: Cara Cepat Edit Pas Foto untuk Registrasi Akun LTMPT 2022
Format dokumen yang tertera pada nomor 8-15 dapat diperoleh dengan mengunduhnya lewat situs web "penerimaan.polri.go.id". Selanjutnya, peserta juga bakal melakukan pengukuran tinggi dan berat badan.
Bagi Peserta pendaftaran penerimaan SIPSS 2022 yang telah lengkap menyerahkan semua dokumen administrasi serta melakukan pengukuran tinggi dan berat badan, bakal diberikan nomor ujian untuk mengikuti seluruh tahapan seleksi.
Apabila Anda berminat untuk mendaftarkan diri, Anda bisa melihat informasi lebih lengkap melalui tautan dokumen pengumuman penerimaan SIPSS 2022 berikut ini.
Dalam dokumen pengumuman itu tertera beberapa informasi penting lain, seperti persyaratan usia, jurusan yang dibutuhkan, tahap seleksi, mekanisme perhitungan nilai seleksi, dan sebagainya. Demikian cara daftar online penerimaan SIPSS Polri 2022, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Spesifikasi Redmi Note 11 dan Redmi Note 11s Versi Global
- Awas Malware Brata Bisa Kuras Rekening Bank lalu Reset HP Android
- Xiaomi Umumkan MIUI 13 Global, Ini Jadwal dan Daftar Smartphone yang Kebagian
- iOS 15.3 Tambal Celah Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Update
- Apple Kuasai Pasar Ponsel China berkat iPhone 13