Vivo Y74s 5G Resmi Meluncur dengan Kamera 50 MP dan Dimensity 810
- Vivo merilis smartphone 5G kelas menengah (mid-range) terbarunya dari keluarga Y-Series, yaitu Vivo Y74s 5G. Ponsel ini diperkenalkan di negara asalnya, China.
Vivo Y74s 5G memiliki tampilan dan spesifikasi yang serupa dengan Vivo Y76s 5G, yang diluncurkan di China pada pertengahan November lalu.
Bedanya, Vivo Y74s terbaru ini hanya tersedia dalam satu pilihan kapasitas memori yakni 8GB/256GB dan dijual dengan banderol harga yang lebih mahal ketimbang Vivo Y76s.
Baca juga: Vivo Y76s 5G Meluncur dengan Chip Dimensity 810
Secara desain, Vivo Y76s 5G mengusung layar IPS LCD berukuran 6,58 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate standar 60 Hz, touch sampling rate 180 Hz, dan aspect ratio 20:9.
Layar tersebut dihiasi poni bergaya tetesan air (waterdrop) yang memuat kamera selfie 8 MP.
Di bagian punggung ponsel, Vivo Y74s 5G dibekali dua kamera belakang, yaitu kamera utama 50 MP dan kamera makro 2 MP. Keduanya dapat digunakan untuk perekaman video hingga 1080p.
Dua kamera belakang disusun secara vertikal dalam modul berbentuk persegi panjang, lengkap dengan sebuah LED flash.
Chipset tersebut dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan media 256 GB. Bila kurang, pengguna bisa memperluas kapasitas penyimpanan dengan kartu microSD hingga 1 TB.
Vivo Y74s menjalankan sistem operasi (OS) Android 11 yang dilapisi antarmuka khas Vivo, Color OS 1.0. Ponsel ini ditopang baterai dengan kapasitas 4.100 mAh dengan dukungan fast charging 44W.
Baca juga: 5 Besar Vendor Ponsel di Indonesia, Vivo Teratas
Fitur lain yang dibawa ponsel ini meliputi dukungan jaringan 5G, fingerprint yang terintergrasi dengan tombol power (side-mounted), dual-SIM, colokan audio 3.5mm, Bluetooth 5.1, hingga dukungan codec audio aptX (HD).
Di China, Vivo Y74s hadir dalam varian warna Galaxy Blue dan Starry Night Black dengan banderol harga 2.300 Yuan (sekitar Rp 5,1 juta), sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSMArena, Rabu (24/11/2021).
Sebagai perbandingan, dengan tampilan dan spesifikasi yang sama, harga tersebut sedikit lebih mahal ketimbang ponsel Vivo Y76s 5G (8/256 GB) yang dijual seharga 2.000 yuan (sekitar Rp 4,4 juta).
Terkini Lainnya
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP Berkemampuan "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Jaringan Internet Bakti Dinanti UMKM di Wilayah 3T
- Link Twibbon Hari Guru Nasional 25 November 2021 dan Cara Menggunakannya
- Ini Versi OS Android yang Banyak Digunakan Saat Ini
- Indonesia Siapkan UU Media Dorong Facebook dan Google Bayar Konten Berita
- Inilah Shenhe dan Yun Jin, Dua Karakter Baru yang Akan Hadir di Genshin Impact