iPhone 13 Bakal Sulit Didapat di Pasaran?
- iPhone 13 kemungkinan akan sulit didapatkan di pasaran. Permintaan yang tinggi diprediksi tidak dapat mengimbangi pasokan yang ada.
Terlebih menyongsong musim liburan akhir tahun yang biasanya dimanfaatkan sebagian konsumen untuk membeli gadget baru.
Jumlah pasokan iPhone 13 disebut berkendala. Apple sebenarnya berencana untuk memproduksi sekitar 90 juta unit iPhone 13 pada tiga bulan terakhir 2021 ini.
Namun, target tersebut dikabarkan akan berkurang 10 juta unit.
Pasalnya, dua pemasok komponen iPhone, Broadcomm dan Texas Instruments, disebut tak bisa memenuhi target produksi yang ditetapkan Apple, lantaran kelangkaan stok komponen.
Menurut laporan iFixit, komponen iPhone 13 yang berasal dari Broadcomm mencakup modul chip front-end AFEM-8215 dan wireless power receiver BCM59365.
Sementara itu, komponen iPhone 13 yang dipasok dari Texas Instruments adalah power management IC, array driver untuk Face ID, flash LED driver, dan dual repeater.
Apple sendiri belum mengonfirmasi kabar ini. Namun, CEO Apple, Tim Cook sempat mengatakan bahwa pihaknya bakal "melakukan segala cara" supaya efek kelangkaan komponen tak begitu berdampak pada bisnis mereka.
Baca juga: iPhone 13 Lolos TKDN, Ini Perkiraan Harganya di Indonesia
Sebelumnya, Apple sendiri disebut sudah merasakan efek kelangkaan chipset Bionic dari sang pembuatnya, TSMC, yang disinyalir telah membuat pengiriman iPhone 13 di Amerika Serikat, Kanada, dan Inggris diperpanjang sekitar dari satu minggu dari jadwal awal.
Dengan adanya kelangkaan chip lain, seperti aneka komponen Broadcom dan Texas Instruments tadi, boleh jadi proses pengiriman iPhone 13 akan lebih memakan waktu untuk sampai ke tangan pengguna.
Terkait kelangkaan komponen, fenomena yang mempengaruhi pengiriman smartphone dan produk elektronik lainnya secara global ini konon bakal berlangsung hingga 2022 mendatang, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari MacRumors, Rabu (13/10/2021).
Baca juga: Xiaomi Umumkan Kenaikan Harga Smartphone di Indonesia, Ini Daftarnya
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Misteri Keberadaan Jack Ma di Hong Kong
- Apple Event 18 Oktober, Kembalinya MagSafe ke MacBook Pro?
- Nokia G300 Resmi, Ponsel 5G Harga Rp 2 Jutaan
- Instagram Siapkan Fitur "Rehat Sejenak" untuk Pengguna Remaja
- Jeff Bezos Unggah Koran Lawas, Elon Musk Balas dengan Medali Runner-up