Layar Vivo X70 Pro, E5 AMOLED dan Mendukung 120 Hz
- Vivo X70 Pro akhirnya resmi dirilis di Indonesia. Smartphone flagship ini mengandalkan sektor kamera, hasil kolaborasi dengan perusahaan lensa kamera kenamaan, Zeiss.
Vivo X70 Pro tidak cuma unggul di sektor kamera saja. Vivo juga menyematkan beberapa teknologi menarik di sisi lain, termasuk layar. Tidak mengherankan, sebab Vivo X70 Pro juga mengunggulkan segi desain premium sehingga sektor layar tidak mungkin terabaikan.
Paling kentara adalah desain layar yang melengkung (curved) di sisi kanan dan kiri yang membuat desain layarnya terkesan premium. Vivo X70 Pro dibekali layar berbentang 6,56 inci dengan resolusi Full HD Plus.
Janis layar yang digunakan Vivo X70 Pro adalah E5 AMOLED Display yang memiliki 10 bit panel dan diklaim bisa menampilkan 1 miliar warna.
Selain itu, layar E5 AMOLED Display di Vivo X70 Pro juga memiliki tingkat kecerahan hingga 1.500 nits dan memiliki fitur adaptive refresh rate.
Berbicara soal refresh rate, Vivo X70 Pro didukung oleh refresh rate hingga 120 Hz.
Sekadar informasi, refresh rate merupakan spesifikasi komponen panel yang mengukur seberapa sering sebuah frame (gambar) pada layar diperbarui (di-refresh) setiap detiknya.
Misalnya sebuah layar memiliki refresh rate 60 Hz, ia mampu menampilan 60 gambar setiap detiknya. Begitu pula dengan refresh rate 90 Hz maupun 120 Hz. Semakin tinggi angka refresh rate, gambar yang ditampilkan pada layar smartphne semakin mulus karena gambar ditampilkan setiap detik.
Di Vivo X70 Pro, refresh rate dipasang dengan mode Smart Switch yang diatur secara manual oleh pengguna. Fitur itu adalah mode cerdas yang akan membuat refresh rate berubah otomatis sesuai konten yang dikonsumsi pengguna.
Tujuannya tak lain adalah untuk menghemat daya perangkat. Misalnya, ketika pengguna memainkan game yang membutuhkan grafis tinggi, Smart Switch akan otomatis mengatur refresh rate layar ke 120 Hz yang sampling rate-nya bisa mencapai 240 Hz.
Namun, untuk aplikasi biasa yang tidak banyak membutuhkan grafis tingkat tinggi seperti membuka aplikasi perpesanan, refresh rate akan otomatis diturunkan.
Layar Vivo X70 Pro juga didukung HDR10+ dan sertifikasi audio Hi-res. Perpaduan ini dijanjikan bisa membuat pengalaman menonton via smartphone lebih impresif.
Demi memberikan kenyamanan saat menonton, Vivo juga membekali layar Vivo X70 Pro dengan sertifikasi SG5 Eye Care Display yang menyatakan bahwa tingkat bahaya blue light kurang dari 7,5 persen.
Kemudian ada sertifikasi SG5 Seamless yang mendukung kinerja refresh rate sehingga pengoperasian layar bisa lebih mulus. Vivo juga menyematkan teknologi Linear Motor yang diklaim akan memberikan intensitas getaran pada game yang dimainkan.
Baca juga: Vivo X70 Pro Versi Indonesia Pakai Chipset Khusus, Ini Keunggulannya
Harga dan spesifikasi Vivo X70 Pro
Di atas kertas, secara keseluruhan Vivo X70 Pro menjanjikan spesifikasi yang cukup mumpuni di kelasnya. Prosesornya didukung MediaTek Dimensity 1200 yang dipadu RAM 12 GB dan memori internal 256 GB.
Terkini Lainnya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Vivo X70 Pro Punya IR Blaster, Bisa Jadi Remote TV hingga AC
- Cara Mengaktifkan GoPay dan GoPayLater di Tokopedia
- Vivo X70 Pro Versi Indonesia Pakai Chipset Khusus, Ini Keunggulannya
- Rockstar Pastikan Rilis "GTA: The Trilogy – The Definitive Edition"
- Unggahan Viral Salah Pakai Emoji Tertawa untuk Berduka, Mana yang Benar?