3 Cara untuk Hapus Aplikasi di Ponsel Android
- Di ponsel Android, pengguna bisa dengan mudah memasang (install) beragam aplikasi seluler melalui toko aplikasi Google Play Store atau file APK.
Namun, ada kalanya pengguna harus menghapus aplikasi yang sudah di-install, entah dengan alasan untuk memperluas kapasitas memori atau sekadar ingin menghapus (uninstall) aplikasi itu karena jarang digunakan.
Baca juga: Instal Game di Android 12 Bakal Ada Tanda Petir, Ini Artinya
Proses penghapusan aplikasi ini berlangsung sama mudahnya dengan pemasangan. KompasTekno merangkum tiga cara yang bisa dilakukan untuk uninstall aplikasi di HP Android.
1. Uninstall aplikasi Android lewat Settings
Cara pertama ialah adalah menghapus aplikasi Android melalui menu Settings di ponsel. Berikut langkah-langkahnya
- Buka Settings
- Pilih aplikasi (Apps). Penamaan menu ini bisa berbeda-beda bergantung dari jenis merek ponsel. Misalnya di ponsel Realme, pengaturan aplikasi ada di opsi "App management" > "App list".
- Sedangkan di ponsel Redmi, pengaturan aplikasi bisa langsung ditemukan di opsi "Apps" > "Manage apps".
- Sementara di ponsel Samsung, pengguna hanya perlu mengeklik opsi "Apps".
- Lalu, pilih aplikasi yang ingin di-uninstall
- Klik uninstall
2. Uninstall aplikasi Android lewat home screen
Pengguna sebenarnya tak perlu repot masuk ke menu Settings untuk menghapus aplikasi. Ini juga bisa dilakukan secara langsung dari home screen.
Caranya, pengguna hanya perlu mengetuk dan menekan (tap & hold) ikon aplikasi yang ingin di-uninstall. Nantinya akan muncul jendela pop-up yang memperlihatkan opsi "Uninstall".
Jangan keliru antara opsi "Remove" yang hanya akan menghapus ikon shortcut dari home screen dan "Uninstall" yang akan menghapus keseluruhan aplikasi berikut pintasannya.
Baca juga: Google Play Tidak Lagi Mendukung Ponsel Android Jelly Bean
Di antarmuka (UI) ponsel Realme dan Samsung, pengguna bisa langsung menemukan opsi uninstall pada ikon aplikasi di home screen.
Pengguna Xiaomi juga bisa uninstall aplikasi langsung melalui home screen. Namun, langkah-langkahnya sedikit berbeda dari ponsel Realme dan Samsung.
Caranya, pengguna perlu tap dan hold ikon aplikasi yang ingin di-uninstall. Nantinya akan muncul jendela pop-up yang memperlihatkan beberapa opsi. Pilih opsi "App info". Lalu, klik "Uninstall".
3. Uninstall aplikasi Android lewat Google Play Store
Nah, cara alternatif lain untuk uninstall aplikasi adalah melalui toko Google Play Store untuk aplikasi yang didapatkan dari sana. Berikut langkah-langkahnya.
- Buka aplikasi Google Play Store
- Klik profil yang ada di pojok kanan atas layar
- Pilih "Manage apps & device"
- Klik "Manage"
- Di bagian tab "Installed", tandai aplikasi mana saja yang ingin dihapus
- Lalu, klik ikon tempat sampah di sudut kanan atas layar
- Terakhir, konfirmasi dengan klik "Uninstall".
Nah itu dia tiga cara yang bisa digunakan untuk menghapus aplikasi yang ada di ponsel Android. Cara manakah yang sering Anda gunakan?
Terkini Lainnya
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Kicauan Suara di Twitter Kini Tampilkan Caption Otomatis
- Spesifikasi dan Harga Steam Deck, Konsol Handheld untuk Main Game PC
- Riset: Bitcoin dkk Sudah Sulit Didapat Sebelum Diblokir China
- Dari "Handheld", Konsol Game Steam Deck Bisa Disulap Jadi PC Windows
- Membuka Kemasan Oppo Reno6, Ada Apa Saja di Dalamnya?