Upload Twit ke Instagram Stories Kini Tak Perlu "Screenshot", Begini Caranya
- Selama ini untuk mengunggah ulang konten dari Twitter ke Instagram Stories sedikit merepotkan.
Pasalnya, pengguna harus lebih dulu menyimpan tangkapan layar (screenshot) twit seseorang agar bisa mengunggahnya ke Instagram Stories.
Selain merepotkan, cara tersebut bisa memakan ruang penyimpanan perangkat jika terlalu sering menyimpan tangkapan layar atau gambar dari Twitter.
Kini, Twitter menghadirkan fitur baru yang akan memudahkan penggunanya untuk membagi ulang suatu unggahan ke Instagram Story.
Cukup dengan menekan ikon "bagikan" (share) yang ada di sisi kanan ikon sukai (gambar hati) di twit yang bersangkutan.
Nantinya, akan muncul opsi bagikan via Instagram Stories, lengkap dengan logo Instagram yang muncul di sisi paling kiri.
Baca juga: Twitter Blue Resmi Meluncur, Ini Bedanya dengan Versi Biasa
Klik logo tersebut untuk mengunggah twit ke Instagram Stories. Pengguna juga bisa mengubah ukuran (resize) dan menggeser-geser posisi twit tersebut.
"Kamu suka posting tangkapan layar sebuah Tweet di IG (Instagram) Stories? Mulai sekarang pengguna iOS udah bisa nge-share Tweet langsung ke IG," tulis akun resmi Twitter Indonesia.
Baca juga: Twitter Spaces Kini Bisa Diakses dari Browser Desktop
Kamu suka posting tangkapan layar sebuah Tweet di IG Stories? Mulai sekarang pengguna iOS udah bisa nge-share Tweet langsung ke IG. pic.twitter.com/aPtkQhEWmG
— Twitter Indonesia (@TwitterID) June 23, 2021
Sayangnya, fitur ini baru tersedia untuk pengguna iOS . Pantauan KompasTekno, pengguna Android belum kebagian fitur ini kendati telah memperbarui ke versi paling baru. Belum diketahui kapan fitur ini akan bisa dijajal pengguna Android.
Dirangkum KompasTekno dari The Hindu Business Line, fitur ini sudah diuji coba Twitter sejak Desember tahun lalu untuk sebagian kecil pengguna iOS.
Saat uji coba, pengguna platform mikroblogging itu tidak hanya bisa mengunggah twit ke Instagram Stories, namun juga bisa membaginya ke Snapchat Stories.
Terkini Lainnya
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Indonesia Juara Umum Kompetisi E-sports Dunia IESF 2024
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- 4 Cara Memperbaiki Error "Google Terus Berhenti" di Android
- Begini Cara Mencegah Masalah "Google Terus Berhenti" di Android
- Fitur Reels dan Instagram Music Resmi Hadir di Indonesia
- Rabu Siang, Pengguna Android Masih Keluhkan Google Terus Berhenti
- Google Gelar Program Pelatihan Untuk Developer Game Indie