5 Merek Ponsel 5G Terlaris, Siapa Juaranya?
- Sebagian besar vendor smartphone sudah merilis ponsel 5G buatan mereka ke pasaran global, seiring dengan makin meluasnya adopsi jaringan 5G di berbagai belahan dunia, termasuk di Indonesia.
Berdasarkan data yang dirilis firma riset pasar StrategyAnalytics (SA) baru-baru ini, Apple masih menjadi merek ponsel 5G terlaris di kuartal pertama (Januari - Maret) 2021.
Di periode tersebut, Apple berhasil mengirimkan ponsel 5G, yakni iPhone 12 Series, sebanyak 40,4 juta unit dengan market share 29,8 persen.
Baca juga: Perjalanan 5G di Indonesia, dari Uji Coba, Lelang Frekuensi, hingga Komersil
Meski demikian, angka tersebut tidak sebesar kuartal sebelumnya, alias kuartal keempat (Oktober - Desember) tahun lalu. Pada periode ini, pangsa pasar Apple sempat menyentuh angka 40,7 persen dengan total pengiriman 52,2 juta unit.
Pangsa pasar ponsel 5G Apple yang melesu hingga 23 persen ini agaknya merupakan efek dari beberapa vendor smartphone lainnya, seperti Oppo, Vivo, Samsung, hingga Xiaomi yang sukses menarik minat konsumen dengan ponsel 5G mereka masing-masing.
Keempat produsen smartphone tersebut kompak mengalami peningkatan pengririman ponsel 5G pada kuartal pertama 2021 mencapai 55 persen, 62 persen, 79 persen, dan 41 persen apabila dibandingkan dengan periode sebelumnya.
Baca juga: Lokasi, Harga Paket, Daftar Ponsel, dan Syarat Pemakaian Internet 5G Telkomsel
Adapun total pengiriman ponsel 5G Oppo, Vivo, Samsung, dan Xiaomi masing-masing mencapai 21,5 juta unit (15,8 persen) , 19,4 juta unit (14,3 persen), 17 juta unit (12,5 persen), dan 16,6 juta unit (12,2 persen).
Samsung dan Vivo meningkat signifikan
Dari data tersebut, bisa dilihat bahwa Samsung dan Vivo merupakan dua vendor smartphone yang mengalami peningkatan pengiriman ponsel 5G yang paling signifikan dibanding vendor lainnya.
Menurut SA, peningkatan pangsa pasar ponsel 5G Samsung dipicu oleh permintaan Galaxy S21 Series yang melejit di Korea Selatan, AS, dan sejumlah wilayah di Eropa.
Sementara itu, ponsel 5G Vivo, begitu juga Oppo dan Xiaomi yang notabene merupakan perusahaan asal China, semakin dilirik di "kampung halamannya" dan sejumlah wilayah Eropa.
Baca juga: Jaringan 5G Indosat, dari Uji Kelayakan, Frekuensi, hingga Kota yang Kebagian
Secara keseluruhan, pengiriman pasar ponsel 5G sendiri meningkat 5 persen dibanding kuartal sebelumnya, dari 128,1 juta ke 135,7 juta unit.
Tren semacam ini disebut akan terus meningkat hingga akhir 2021. Bahkan, SA memprediksi bakal ada sekitar 624 juta unit ponsel 5G yang dikirmkan ke pasaran sebelum 2022.
Selengkapnya, simak daftar 5 merek ponsel 5G teratas di kuartal pertama 2021 di tabel berikut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Senin (21/6/2021).
Pengiriman Kuartal Ke-4 2020 (juta) | Pangsa Pasar Kuartal Ke-4 2020 (persen) | Pengiriman Kuartal Ke-1 2021 (juta) | Pangsa Pasar Kuartal Ke-1 2021 (persen) | Peningkatan dari Kuartal Sebelumnya (persen) | |
Apple | 52,2 | 40,7 | 40,4 | 29,8 | -23 |
Oppo | 13,9 | 10,9 | 21,5 | 15,8 | 55 |
Vivo | 12 | 9,4 | 19,4 | 14,3 | 62 |
Samsung | 9,5 | 7,4 | 17,0 | 12,5 | 79 |
Xiaomi | 11,8 | 9,2 | 16,6 | 12,2 | 41 |
Lainnya | 28,7 | 22,4 | 20,8 | 15,3 | -28 |
Total | 128,1 | 100 | 135,7 | 100 | 6 |
Terkini Lainnya
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Kode Redeem FF (Free Fire) 21 Juni 2021
- Huawei Rilis Tablet MatePad T10 untuk Anak, Harga Rp 2 Jutaan
- Tamagotchi Lahir Kembali dalam Bentuk Smartwatch
- Bocoran Calon Ponsel Teratas Xiaomi, Lebih Mahal dari Mi 11 Ultra
- Daftar Harga Set Top Box TV Digital Bersertifikat Kominfo di Indonesia