Apple Rilis Beats Studio Buds, Earphone TWS untuk Android

- Apple baru saja memperkenalkan lini earphone true wireless stereo (TWS) baru bernama Beats Studio Buds, baru-baru ini. Dibandingkan dengan Airpods, Studio Buds hadir dengan harga yang lebih terjangkau dan lebih cocok untuk perangkat Android.
Salah nilai jual Studio Buds adalah kompatibilitas yang lebih luas untuk perangkat di luar ekosistem produk Apple. Perangkat ini, misalnya, tidak menggunakan konektor Lightning untuk mengisi daya, melainkan USB tipe C.
Selain itu, Studio Buds turut didampingi aplikasi Beats yang bisa diunduh oleh pengguna Android dari toko aplikasi Google Play Store.
Untuk mendapatkan akses ke seluruh fitur yang dibawa oleh Studio Buds, pengguna hanya perlu memastikan bahwa ponselnya sudah menjalankan sistem operasi Android 6.0 atau yang lebih baru, dan mengaktifkan Layanan Google Play diaktifkan dan akun Google.
Baca juga: Apple AirPods Max Sudah Bisa Dibeli di Indonesia, Berapa Harganya?
Pengguna Android pun bisa melihat informasi soal sisa baterai pada Studio Buds dan casing pengisi dayanya, di samping menambahkan kendali tambahan seperti memanggil Google Assistant.
Earphone TWS Studio Buds ini juga membawa embel-embel nama Beats. Karena memang merupakan hasil garapan dari produsen perangkat audio Beats Electronics, yang diakuisisi Apple pada 2014.
Sebenarnya, lini earphone AirPods juga bisa digunakan pada ponsel Android. Namun, bila AirPods digunakan di luar produk ekosistem Apple (iPhone, Mac, iPad), menurut laman Support Apple, fitur pada AirPods mungkin akan dibatasi.
Fitur dan harga Beats Studio Buds

Lalu bagi pengguna ekosistem Apple, perangkat ini juga menyertakan dukungan Spatial Audio sehingga memberikan kesan suara yang didengarkan berasal dari sekeliling pengguna.
Apple mengklaim Studio Buds ini dapat menemani pengguna hingga 8 jam, bila menggunakan fitur transparansi alias fitur ANC tidak aktif.
Baca juga: Bea Cukai AS Sita 36.000 Pasang AirPods KW dari China
Pengguna juga masih akan mendapatkan tambahan daya hingga 16 jam, berkat casing pengisi daya Studio Buds. Jadi totalnya, earphone wireless ini dapat menemani pengguna hingga 24 jam, atau 15 jam jika ANC aktif. B
Dari segi desain, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Bloomberg, Selasa (15/6/2021). Studio Buds memiliki rancangan yang berbeda dibandingkan AirPods, karena tak memiliki bagian batang earphone.
Fitur lain yang dibawa oleh Studio Buds ini termasuk tiga ukuran eartip silikon bawaan dalam setiap pembelian aksesori. Studio Buds juga sudah mengantongi sertifikat IPX4 untuk ketahan terhadap air dan keringat.
Dari segi harga, di laman resmi Apple, earphone TWS Studio Buds dibanderol seharga 149,9 dollar AS atau setara dengan Rp 2,1 juta, sedikit lebih murah dari AirPods generasi kedua yang dijual seharga 159 dollar AS atau sekitar Rp 2,3 juta.
Terkini Lainnya
- Riset: Gamer PC Lebih Senang Main Game Lawas daripada Game Baru
- Kenapa Kode Verifikasi WhatsApp Tidak Muncul? Begini Penyebabnya
- Cara Buat Stories WhatsApp Pakai Lagu dan Tanpa Aplikasi
- Perbedaan WhatsApp Web dan WhatsApp Desktop yang Perlu Diketahui
- Pengiriman Ponsel Lipat 2024 Naik Tipis, 2025 Diprediksi Menurun
- Apple Rilis iOS 18.4, Bawa Segudang Fitur Baru
- 3 Alasan Kita Sering Menonton IG Stories Sendiri Berulang-ulang
- HP Vivo Y300 Pro Plus dan Y300t Meluncur, Bawa Baterai Jumbo
- AI Gemini 2.5 Pro Kini Gratis, Bisa Dipakai Tanpa Langganan
- Keyboard Unik di Dunia Punya 1.020 Tombol, Tidak Pakai Simbol Huruf
- Cara Mematikan Status Online Instagram dengan Mudah dan Praktis
- 5 Game Seru untuk "Mabar" dengan Keluarga dan Saudara saat Lebaran
- 10 Manfaat Internet di Bidang Pendidikan yang Perlu Diketahui
- 3 Cara Beli Tiket Wisata Online Tanpa Antre Saat Lebaran
- MediaTek Genio 720 dan 520 Meluncur, Chip untuk Perangkat IoT dengan AI Generatif
- Asus ROG Phone 5 Series Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya
- Jaringan 5G Indosat, dari Uji Kelayakan, Frekuensi, hingga Kota yang Kebagian
- Cara Mengganti Password Wi-Fi lewat Ponsel
- Mola TV Gangguan, Ini Kompensasi bagi Pelanggan
- Sempat Gangguan, Mola TV Minta Maaf dan Beri Pelanggan Kompensasi