Pengguna Instagram di Indonesia Kini Bisa Sembunyikan Jumlah Like
- Sekitar sepekan lalu, Instagram resmi menggulirkan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk menyembunyikan hitungan "like". Dengan fitur ini, pengguna bisa menyembunyikan jumlah "like" di unggahan miliknya, maupun milik orang lain.
Fitur baru tersebut digelontorkan secara bertahap oleh Instagram pengguna di seluruh dunia. Kini, pengguna Instagram di Indonesia sudah bisa menikmati fitur tersebut mulai hari ini, Rabu (2/6/2021).
Menurut pantauan KompasTekno, fitur baru ini tersedia pada aplikasi Instagram versi terbaru 189.0.0.41.121 di Android. Pengguna akan mendapatkan notifikasi bertuliskan "Choose how you see likes on posts", apabila fitur baru ini sudah bisa digunakan.
Baca juga: Resmi, Pengguna Instagram dan Facebook Kini Bisa Sembunyikan Jumlah Like
Cara menyembunyikan like
Pengguna dapat menyembunyikan jumlah "like" semua akun yang di-follow melalui opsi "Posts".
Caranya mudah, pengguna tinggal pergi ke "settings" > "privacy" > "posts" > geser tombol toggle "hide like and view counts" ke arah on.
Dengan begitu, secara otomatis, Instagram akan menyembunyikan seluruh jumlah "likes" dan "views" pada seluruh akun yang diikuti oleh pengguna.
Pertama, ketika ingin mengunggah foto atau video di feed, pengguna perlu pergi ke "advanced settings" > geser tombol toggle "hide like and view counts on this post" ke arah on.
Namun perlu diingat, cara pertama ini hanya akan berlaku untuk unggahan baru. Sehingga, meski cara pertama ini diaktifkan, jumlah like pada foto-foto lama milik pengguna masih akan terlihat.
Baca juga: Dituduh Sembunyikan Konten Pro-Palestina, Ini Respons Instagram
Jika ingin menyembunyikan jumlah like pada konten lawas, pengguna harus mengaktifkan fitur baru ini secara manual pada konten atau unggahan yang dikehendaki.
Caranya, buka unggahan yang ingin disembunyikan jumlah like-nya > klik titik tiga horizontal di kanan posting > pilih opsi "hide like counts".
Perlu dicatat, karena dilakukan secara manual, pengguna harus mengaktifkan fitur "hide like counts" secara satu per satu, apabila ingin menyembunyikan jumlah hitungan di seluruh posting feed miliknya.
Terkait fitur yang diaktifkan secara manual, salah satu pengguna Instagram, Ayudita Aprilianti (24) mengaku kerepotan.
"Saya sudah coba, tapi ribet. Masa harus satu foto satu foto. Bikin pegel, jadi yang di "hide like counts" cuma lima foto awal aja," ungkap Ayudita, kepada KompasTekno.
Terkini Lainnya
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Realme X7 Max 5G Resmi Meluncur, Ini Spesifikasinya
- Line Segera Luncurkan Layanan Bank Digital di Indonesia
- AMD Rilis GPU Radeon RX 6000M Series untuk Laptop Gaming
- Oppo Reno6 Dipastikan Segera Masuk Indonesia, Ini Spesifikasinya
- iPhone Jadi Boros Baterai Setelah Update iOS 14.6