Game Eksklusif PS4 "Days Gone" Segera Hadir di PC

- Pengambang game tembak-menembak ikonik seri Syphon Filter, Bend Studio mengumumkan bahwa game survival horror teranyarnya, Days Gone bakal diboyong ke platform PC.
Sebelumnya, game petualangan berbasis open world keluaran 2019 itu hanya bisa dimainkan secara eksklusif di konsol game Sony PlayStation 4 (PS4) saja.
Baca juga: PlayStation 5 Resmi Meluncur di Indonesia
Informasi ini disampaikan oleh studio game asal Amerika Serikat (AS) tersebut melalui sebuah unggahan di Twitter. Berdasarkan twit dari akun @BendStudio ini, Days Gone bakal meluncur di PC sekitar bulan Maret hingga Mei 2021.
ICYMI: #DaysGone is coming to PC this spring. We'll have more details soon, so stay tuned!
Check out the announcement and other details about PlayStation in this great interview with Jim Ryan: # pic.twitter.com/X6OTermVne
— Bend Studio #DaysGone (@BendStudio) February 24, 2021
Tidak disebutkan secara pasti kapan game ini bakal dirilis di PC. Informasi seputar harga juga masih disimpan rapat-rapat oleh Sony, selaku penerbit game tersebut.
Yang jelas, game ini nantinya bakal bisa dibeli via platform distribusi game PC Steam melalui tautan berikut dan Epic Games Store di link ini. Spesifikasi PC untuk memainkan game tersebut dengan lancar juga bisa dilihat di kedua tautan itu.
Game PlayStation akan lebih banyak di-porting ke PC
Hehadiran Days Gone di platform PC tak lepas dari keputusan Sony berjanji bakal lebih banyak menghadirkan game eksklusif PlayStation di PC. Motivasinya adlah untuk menangkap peluang memperluas basis pemain dari suatu game populer ke platform di luar PlayStation.
"Ada peluang untuk membuat game-game bagus PS4 ini dikenal oleh banyak penggemar baru," ujar CEO Sony PlayStation, Jim Ryan dalam sebuah wawancara, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GQ, Kamis (25/2/2021).
Ryan sendiri mengungkap bahwa banyak studio game yang kini sudah mumpuni dan mampu menciptakan aneka game berkualitas. Namun, hal ini diiringi dengan biaya pembuatan game yang semakin tinggi pula.
Baca juga: PlayStation 5 Berlapis Emas 4,5 Kg Dijual Rp 7 Miliar
Sony pun mencari cara lain untuk mendulang pendapatan di luar ekosistem gamenya, salah satunya adalah dengan mengizinkan game eksklusif mereka dimainkan di platform lain.
"Biaya pembuatan game semakin mahal, diiringi dengan kualitasnya yang semakin meningkat. Selain itu, kami juga kini lebih mudah untuk menghadirkan (porting) judul-judul game tersebut ke pengguna (PC) yang tak memiliki konsol," imbuh Ryan.
Sebelum Days Gone, Sony sudah meluncurkan sejumlah game eksklusif PS4 lainnya di PC beberapa waktu lalu, seperti Horizon Zero Dawn, Detroit: Become Human, Death Stranding, Heavy Rain, dan Beyond: Two Souls.
Terkini Lainnya
- Diamonds Aman, Push Rank Jalan Terus! Ini Cara Gampang Top-up MLBB dan Free Fire
- OpenAI Rilis Model AI o3 dan o4-mini, Bisa Lihat dan Pahami Gambar
- HP Gaming ZTE Nubia Red Magic 10 Air Resmi, Bodi Tipis dan Punya Pendingin Canggih
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Mengapa HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia?
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Nvidia GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti Resmi, GPU "Murah" untuk Gaming
- Acer Comeback ke Pasar Smartphone, Rilis HP Android Super ZX dan Super ZX Pro
- 3 Cara Cek HP Support E-SIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Facebook Siapkan Rp 14 Triliun untuk Kerja Sama dengan Media
- Tingkat Kesopanan Orang Indonesia di Internet Paling Buruk Se-Asia Tenggara
- HP Akuisisi Brand Aksesori Gaming HyperX Senilai Rp 5 Triliun
- YouTube Rilis Fitur Baru untuk Batasi Tontonan Anak Usia Remaja
- Belum Meluncur, Galaxy M62 Sudah Mejeng di Situs Resmi Samsung