Apple Rilis iOS 12.5.1 untuk iPhone 5s dan iPad Mini 2

- Usai meluncurkan iOS 12.5 pada Desember 2020 lalu, baru-baru ini Apple kembali merilis pembaruan sistem operasi (OS) iOS 12.5.1 untuk beberapa perangkat lawas buatannya yang tidak bisa di-upgrade ke iOS 14.
Perangkat lawas dimaksud ada yang sudah berusia hampir 8 tahun, yakni iPhone 5S yang dirilis pada September 2013. Selain itu, iOS 12.5.1 turut hadir di iPhone 6, iPhone 6 Plus dan iPod touch generasi keenam.
Sementara, lini tablet yang mendapatkan update ini di antaranya yaitu iPad Air generasi pertama, iPad Mini 2, dan iPad Mini 3.
Baca juga: Apple Rilis iOS 14.3 dan iPadOS 14.3, Fitur Apa Saja yang Baru?
Dalam pembaruan iOS 12.5.1, Apple membawa fitur pelacak Covid-19 benama Exposure Notifications. Seperti namanya, fitur ini bisa mengingatkan pengguna iPhone jika mereka berada dalam jarak yang dekat dengan pengguna lainnya yang terpapar Covid-19.
Fitur ini hadir dengan mengandalkan Application Programming Interface (API) yang digarap oleh Apple dan Google. Apabila seorang pengguna iPhone terpapar Covid-19, pengguna tersebut bisa secara sukarela melaporkan kondisinya ke dalam fitur Exposure Notifications.
Agar bisa bekerja dengan optimal, fitur ini membutuhkan kerja sama dengan otoritas kesehatan di negara bersangkutan. Sebab, hanya otoritas kesehatan saja yang bisa memasukkan data Covid-19 ke ponsel pengguna apabila mereka dinyatakan positif Covid-19.
Baca juga: Ini Dia, Daftar Game dan Aplikasi iOS Terbaik 2020
Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari 9To5Mac, Kamis (14/1/2021), Exposure Notifications memanfaatkan koneksi bluetooth perangkat untuk melacak keberadaan orang yang terpapar Covid-19.
Nantinya, fitur ini akan memberikan peringatan kepada pengguna apabila berada dalam jarak yang dekat dengan pasien Covid-19. Pengguna juga akan diberikan notifikasi dan petunjuk langkah selanjutnya yang harus dilakukan.
Untuk melakukan pembaruan, pengguna cukup memilih menu "Settings", kemudian pilih "General" lalu klik menu "Software Update". Di sana, pilih opsi "Download and install".
Terkini Lainnya
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat
- Aturan Ekspor AS Makin Ketat, Perusahaan Chip Harus "Izin" Jualan ke China
- Dua Perusahaan Milik Jack Ma Dikabarkan Akan Dinasionalisasi oleh China
- Mengenal Tiga Fitur Unik di Oppo Reno5
- Adobe Flash Player Ditutup, Begini Cara Menghapusnya dari Windows dan MacOS
- Asus Perkenalkan 3 Laptop Gaming ROG Berbasis AMD Ryzen 5000
- Inikah Tanggal Peluncuran iPhone SE Generasi Ketiga?