Samsung Angkat Bicara soal Jadwal Peluncuran Galaxy S21
- Belakangan, beredar rumor bahwa Samsung bakal meluncurkan ponsel Galaxy S teranyar mereka, yang konon bernama Galaxy S21, pada 14 Januari 2021 mendatang. Kini, informasi jadwal peluncuran Galaxy S21 semakin jelas.
Seorang perwakilan Samsung memberikan jawaban terkait jadwal peluncuran Galaxy S21, menyusul rumor tanggal peluncuran yang santer beredar.
Meski tidak mengonfirmasi tanggalnya secara pasti, ia mengatakan secara tidak langsung bahwa jadwal peluncuran Galaxy S21 series bakal berbeda dari biasanya karena dinamika pasar yang berubah dengan cepat.
"Kami tidak bisa menjamin bahwa jadwal acara Galaxy Unpacked akan tetap sama seperti yang sudah-sudah atau tidak," kata seorang perwakilan Samsung.
Ia juga mengatakan dengan kondisi pasar seperti ini, tidak ada jaminan bahwa sebuah produk akan tetap bertahan dengan tradisinya.
Baca juga: Bocoran Tanggal Peluncuran Samsung Galaxy S21
Kendati tidak menyebutkan tanggal, pernyataan tersebut kurang lebih mengonfirmasi bahwa peluncurannya kemungkinan besar tidak akan digelar pada Februari mendatang.
Jadwal ini berubah dari tradisi Samsung yang biasanya meluncurkan flagship seri Galaxy S pada Februari setiap tahunnya.
Alasan diluncurkan lebih awal
Belum diketahui pula apa sebenarnya alasan Samsung mempercepat peluncuran Galaxy S21, apabila benar diluncurkan pada Januari mendatang. Namun, menurut sejumlah laporan, strategi ini kemungkinan dipicu oleh beberapa faktor.
Pertama, performa penjualan Galaxy S20 dan Galaxy Note 20 konon tidak sesuai ekspektasi atau target yang dipasang Samsung. Sehingga, peluncuran lebih awal mungkin saja bisa memperbaiki kondisi keuangan perusahaan.
Lalu, Samsung dikabarkan ingin mengambil sebagian porsi dari pangsa pasar yang dimiliki Huawei, pasca peluncuran Mate 40 series yang digelar beberapa hari lalu.
Selain itu, perusahaan asal Korea Selatan ini juga disebut ingin mencomot sebagian pangsa pasar Apple pasca perusahaan rintisan Tim Cook ini meluncurkan iPhone 12.
Baca juga: Harga Galaxy S21 Akan Lebih Murah Dibanding Galaxy S20?
Terlepas dari beragam rumor tersebut, acara peluncuran Galaxy S21 disinyalir bakal tetap digelar secara online gegara pandemi Covid-19 yang belum mereda sebagaimana dirangkum KompasTekno dari ZDNet, Jumat (6/11/2020)
Tiga model Galaxy S21
Seperti diwartakan sebelumnya, Galaxy S21 dilaporkan akan meluncur dan bisa langsung dipesan pada 14 Januari mendatang. Sementara penjualan perdana konon akan dilakukan dua minggu setelah peluncuran, yakni 29 Januari 2021.
Informasi ini diungkap oleh pembocor ulung, Jon Prosser, melalui akun Twitternya.
Ia juga mengungkap bahwa Galaxy S21 bakal hadir dalam tiga model, yakni Galaxy S21, S21 Plus, dan S21 Ultra, serta bakal hadir dalam enam varian warna, yaitu Black, White, Grey, Silver, Violet, dan Pink.
Samsung Galaxy S21, S21+, S21 Ultra ????
Announcement: January 14, 2021
Pre-order: January 14, 2021Launch: January 29, 2021
Black, White, Grey, Silver, Violet and Pink
— Jon Prosser (@jon_prosser) November 3, 2020
Meski bocoran yang disebar Prosser selama ini tergolong akurat, namun, informasi ini tidak bisa ditelan mentah-mentah, lantaran masih sebatas bocoran. Samsung sendiri belum mengumumkan tanggal peluncuran Galaxy S21 kepada publik.
Baca juga: Samsung Galaxy S21 Bakal Dijual Tanpa Charger?
Apabila telah mendekati tanggal peluncuran, Samsung biasanya gemar mengumbar video teaser atau poster undangan Galaxy Unpacked di sejumlah kanal media sosialnya.
Terkini Lainnya
- Cara Mengembalikan Akun Facebook yang Hilang dengan Mudah dan Praktis
- iPhone 16 Masih Dilarang, Apple Janji Tambah Investasi 10 Kali Lipat
- Sleep atau Shutdown Laptop, Mana yang Lebih Baik Digunakan Pengguna?
- Pabrik Rp 157 Miliar Ditolak RI, Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi iPhone 16
- Microsoft Umumkan Windows 365 Link, PC Kecil Berbasis Cloud Mirip Mac Mini
- Samsung Galaxy A16 5G Rilis di Indonesia, HP "Panjang Umur" Harga Rp 3 Jutaan
- Siasat Apple buat Jualan iPhone 16 di Indonesia, dari Minta Audiensi hingga Nego Investasi
- Ada Lubang Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Download iOS 18.1.1
- Rumor Samsung Galaxy S25 Versi Tipis Menyeruak
- Oppo Reno 13 Belum Dirilis, tapi Sudah Siap Masuk Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- Robot Manusia Ikut Lari "Half Marathon", Finish dengan Sekali Isi Baterai
- Tanda iPhone 16 Dijual Resmi di Indonesia Menguat, Ini Janji Apple
- HP Gaming Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Dirilis, Ini Harganya
- Ponsel ZTE Blade V70 Meluncur, Bawa Kamera 108 MP dan "Dynamic Island" ala iPhone
- Huawei Nova 8 SE Meluncur dengan "Fast Charging" 66W, Ini Harganya
- Ponsel Gaming Black Shark 3 Turun Harga di Indonesia
- Pendapatan "Pokemon Go" Terdongkrak di Masa Pandemi, Ini Penyebabnya
- Review Oppo Reno4 F, Ponsel Ramping Berkamera Mumpuni
- WhatsApp Rilis Fitur Pesan Sementara, Hilang Otomatis 7 Hari