Masih Ada Bug, Xiaomi Tunda Pembaruan Android 10 untuk Mi A3

- Ponsel Android One, biasanya akan mendapat pembaruan sistem operasi (OS) lebih dulu ketimbang perangkat Android lain. Namun, hal itu rupanya tak berlaku bagi perangkat Android One besutan Xiaomi, Mi A3.
Sebab, setelah merilis pembaruan OS Android 10 secara over-the-air (OTA) beberapa waktu lalu, Xiaomi kembali menarik pembaruan Android 10 tersebut.
Ini adalah ketiga kalinya perusahaan kembali menarik pembaruan yang sebelumnya telah digelontorkan. Walhasil, sistem operasi Mi A3 kini masih stuck di Android 9.0 (Pie) yang dirilis sekitar Agustus 2018 silam.
Sebuah tangkapan layar (screenshot) yang beredar di dunia maya, memperlihatkan bahwa pembaruan Android 10 itu ditarik kembali karena masih ada sejumlah masalah (bug) yang ditemukan.
Screenshot tersebut berisi percakapan seorang pengguna Xiaomi Mi A3 dengan pihak Xiaomi. Xiaomi pun membenarkan perihal penarikan kembali update Android 10 tersebut.

"Karena kemungkinan ada sejumlah bug, pembaruan (Mi A3) ditarik kembali," ujar pihak Xiaomi membalas pertanyaan dari seorang pengguna.
Baca juga: Hati-hati, Update Android 10 di Xiaomi Mi A2 Lite Bisa Bikin Ponsel Mati
Meski demikian tidak disebutkan seperti apa bug yang masih ditemukan pada pembaruan tersebut.
Beberapa di antaranya, konon mencakup masalah performa ponsel secara keseluruhan, baterai yang jadi boros, hingga kendala di fitur kamera serta pemindai sidik jari (fingerprint).
Selain bug, pembaruan Android 10 untuk Mi A3 juga dilaporkan terus ditunda gara-gara wabah virus corona, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Rabu (15/4/2020).
Hingga saat ini, belum ada informasi pasti kapan Mi A3 Xiaomi akan merilis pembaruan Android 10 yang "normal" tanpa ada bug.
Bagi Anda pengguna Mi A3 yang memang sudah dapat notifikasi update Android 10, ada baiknya untuk menunda untuk memperbarui perangkat Anda.
Baca juga: Xiaomi Gelar Layanan Pembelian Ponsel dan Servis Perangkat dari Rumah
Hal tersebut tentunya untuk menghindari masalah yang bisa saja terjadi jika pembaruan dilakukan.
Sebagai informasi, pembaruan Android 10 untuk Mi A3 sendiri memang sudah ditunda sebanyak tiga kali.
Pembaruan pertama sempat digelontorkan pada Februari lalu, sementara pembaruan kedua sempat dirilis kepada pengguna pada pertengahan Maret. Kemudian beberapa hari lalu, Xiaomi merilis pembaruan Android 10 sebelum kembali menariknya kembali.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat
- Kulkas Jadi Perkakas Elektronik Paling Diminati Selama WFH
- Oppo Ace 2 Meluncur dengan "Wireless Charger" 40 Watt
- 3 Perkakas Elektronik Baru Samsung Masuk Indonesia, Bisa Dikontrol dengan Ponsel
- CEO Xiaomi 15 Kali Ganti Smartphone Selama 2019, Apa Saja?
- TikTok Sudah Diunduh 1 Miliar Kali di Android