Samsung Luncurkan Earbuds TWS AKG N400, Harganya?
- Samsung baru-baru ini merilis perangkat true wireless stereo (TWS) terbarunya. Bukan dari seri Galaxy Buds, melainkan hadir dengan embel-embel merek AKG.
Ialah AKG N400, perangkat TWS serupa Galaxy Buds Plus namun kini hadir dengan sejumlah fitur mumpuni.
AKG N400 dibekali dengan fitur TWS kekinian yang absen di Galaxy Buds Plus, yakni fitur Active Noise Cancelling (ANC), serta dipadankan dengan komponen driver berukuran 8,2 mm.
Dengan kombinasi tersebut, perangkat ini diklaim mampu meredam suara bising di sekitar dengan cukup baik, sehingga pengguna bisa menikmati output suara yang dihasilkan sang TWS secara penuh.
Baca juga: Review Earphone TWS Oppo Enco Free, Seperti Apa Performanya?
AKG N400 memiliki baterai 55 mAh yang disebut bisa dipakai untuk mendengarkan musik selama 6 jam dalam sekali pengisian. Jika fitur ANC diaktifkan, maka durasinya pakainya akan berkurang 1 jam.
Ketika habis, dayanya bisa diisi secara wireless melalui wadah (case) TWS yang memiliki kapasitas baterai 220 mAh, dengan durasi mencapai 12 jam pemakaian. Baterai di wadah earphone juga bisa diisi ulang secara nirkabel, melalui port USB Type-C.
AKG N400 turut dipersenjatai dengan sertifikat ketahanan air IPX7. Artinya, perangkat TWS ini mampu menahan tetesan air, seperti air hujan serta keringat, yang jatuh atau mengalir di permukaannya.
Fitur lainnya mencakup dukungan konektivitas Bluetooth 5.0 dan pelapis ujung buds Comply Foam yang bisa membantu meredam suara, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari PocketLint, Senin (6/4/2020).
Baca juga: Pasar Earphone Nirkabel Bakal Jadi Terbesar Kedua setelah Ponsel
Di Korea Selatan, AKG N400 tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni biru, hitam, dan silver, serta hadir dengan aksesori earbuds dan eartips cadangan masing-masing tiga pasang.
Perangkat tersebut dijual dengan harga yang lebih mahal dibanding Galaxy Buds Plus, yakni 229.000 won atau sekitar Rp 3 jutaan. Adapun Galaxy Buds Plus dibanderol dengan harga Rp 2 jutaan.
Ketersediaan AKG N400 di luar negara asalnya, termasuk di Indonesia, masih belum diungkap Samsung. Kita tunggu saja.
Terkini Lainnya
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP Berkemampuan "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Gelang Pintar Redmi Band Meluncur, Harga Rp 200.000-an
- Data Google Sebut Kerumunan di Indonesia Menurun 50 Persen
- Fitur Baru di MIUI 12 yang Bakal Hadir di Ponsel Xiaomi
- Razer Perkenalkan Dua Laptop Gaming Razer Blade
- "Resident Evil 3" Resmi Dirilis Ulang, Sudah Bisa Di-"download"