Xiaomi Diam-diam Luncurkan Jam Tangan Pintar "Watch Color"
- Setelah merilis jam tangan pintar seri Mi Watch pada November lalu, Xiaomi secara diam-diam kembali meluncurkan arloji pintar terbarunya.
Arloji pintar bernama "Watch Color" tersebut memiliki penampilan yang berbeda dengan Mi Watch.
Jika Mi Watch memiliki bentuk kotak mirip dengan Apple Watch, Xiaomi Watch Color yang baru dirilis ini memiliki bentuk yang bulat. Bentuk ini mengingatkan pada perangkat Galaxy Watch.
Arloji pintar ini kabarnya akan mulai dijual mulai 3 Januari 2020 di negara asalnya, China. Belum diketahui dengan jelas rincian spesifikasi dari jam tangan pintar ini.
Namun berdasarkan sejumlah teaser yang tersebar di dunia maya, Watch Color memiliki bentang diagonal layar 1,39 inci dengan resolusi layar 454 x 454 piksel.
Baca juga: Mulai Hari Ini, Beli Xiaomi Redmi 8 Tak Perlu Tunggu Flash Sale
Selayaknya jam tangan pintar, Watch Color memiliki sejumlah sensor untuk memantau kebugaran tubuh pengguna. Seperti sensor detak jantung, accelerometer, serta barometer.
Dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Kamis (2/1/2020), Watch Color juga disinyalir juga dapat digunakan untuk aktivitas di dalam air, seperti berenang.
Baca juga: Xiaomi Ungkap Tanggal Peluncuran Mi Note 10 Pro di Indonesia
Salah satu nilai jual utama dari Xiaomi Watch Color ini yaitu banyaknya pilihan strap berwarna-warni yang memungkinkan penggunanya untuk mencocokkan smartwatch dengan gaya mereka.
Xiaomi Watch Color juga akan menawarkan beberapa warna casing yang berbeda antara lain perak, emas dan hitam.
Kendati demikian belum diketahui pula berapa harga yang akan dibanderol pada jam tangan pintar ini.
Terkini Lainnya
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?