Xiaomi Sebar 400.000 Duo Redmi Note 8 untuk Pasar Indonesia

- Dua bulan lebih setelah dirilis, Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro mendapat sambutan positif di pasar smartphone Indonesia.
Xiaomi mengklaim bahwa pihaknya telah mengirim sebanyak 400.000 unit seri ini dalam 75 hari pertama ke pasar Indonesia.
Menurut keterangan Xiaomi, semua unit tersebut telah didistribusikan ke Authorized Mi Store, partner online, serta seluruh retailer Xiaomi di Indonesia.
Tidak hanya itu, Xiaomi juga sesumbar bahwa Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro menjadi produk yang populer saat perhelatan Hari Belanja Online Nasional (harbolnas) pada 11 November dan 12 Desember lalu.
Kedua ponsel ini diklaim menjadi smartphone paling laris terjual di situs e-commerce Lazada dan Shopee.
"Sangat menggembirakan menyaksikan antusias tinggi terhadap seri Redmi Note 8 di Indonesia," kata Alvin Tse, Country Director, Xiaomi Indonesia dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Selasa (24/12/2019).
Selain itu, Xiaomi juga mengumumkan varian baru dari Redmi Note 8 Pro yakni warna Ocean Blue. Warna ini melengkapi warna yang sudah ada yakni Mineral Grey, Pearl White, dan Forest Green.
Penjualan Redmi Note 8 Pro varian Ocean Blue akan dimulai tanggal 25 Desember 2019 di Mi.com dan Shopee serta Authorized Mi Store.
Redmi Note 8 Pro menjadi salah satu smartphone mid-range pertama yang mengunggulkan kamera beresolusi 64 megapiksel di Indonesia.
"Komitmen kami terhadap masyarakat Indonesia akan selalu menjadi yang utama bagi kami untuk terus memenuhi kebutuhan atas seri Redmi kami yang populer," imbuhnya.
Baca juga: Fitur-fitur Serba Pertama di Redmi Note 8 Pro
Kamera utama belakang tersebut ditemani oleh kamera ultra wide 8 megapiksel, depth sensor 2 megapiksel, dan kamera makro 2 megapiksel. Sementara kamera depannya beresolusi 20 megapiksel yang didukung teknologi kecerdasan buatan.
Ponsel ini dibekali baterai 4.500 mAh yang bisa diisi dengan pengisi daya cepat (fast charging) 18W. Keunggulan lain dibanding pendahulunya, Redmi Note 8 Pro telah dilengkapi dengan fitur NFC.
Untuk dapur pacu, Redmi Note 8 Pro mengandalkan chipset Mediatek Helio G90T. Redmi Note 8 Pro varian 6 GB/64 GB dijual dengan harga Rp 3 juta dan varian memori RAM 6 GB/128 GB dijual dengan harga Rp 3,4 juta.
Sementara itu, Redmi Note 8 versi reguler memiliki spesifikasi yang agak mirip dengan pendahulunya. Kamera utamanya 48 megapiksel, ditemani tiga kamera lain yang berkonfigurasi sama dengan versi "Pro".
Baca juga: Ini Stiker Garansi Xiaomi Indonesia yang Baru
Untuk memenuhi kebutuhan selfie, ada kamera depan 13 megapksel yang tertumpu di "notch" kecil di permukaan layar. Ponsel ini dibekali baterai 4.000 mAh yang juga bisa didukung pengisi daya cepat 18W.
Berbeda dengan versi "Pro", Redmi Note 8 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 665. Untuk harga, varian memori RAM 3 GB/32 GB dijual Rp 2 juta, varian 4/64 GB dijual Rp 2,2 juta, dan varian 6/128 GB dijual seharga Rp 2,8 juta.
Terkini Lainnya
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Harga iPhone XR Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Advan G3 Pro 2020 Dirilis dengan Harga Rp 1 Jutaan
- Kilas Balik Desain Layar Smartphone dalam Satu Dekade
- Mantan Bos Yahoo Bikin Startup, Masih Berhubungan dengan E-mail
- Google Didenda Rp 2,3 Triliun
- Cara Kirim DM di Instagram lewat PC