Microsoft xCloud Punya Lebih Banyak Game dibanding Google Stadia saat Dirilis

- Pekan ini, Microsoft menggelar ajang tahunan X0 (X019) selama tiga hari (14 - 16 November) di London, Inggris untuk memberikan update perkembangan bisnis gaming yang ada di bawah payung Xbox.
Nah, di hari pertama, Microsoft memanfaatkan panggung X019 untuk menguak sejumlah informasi terkait perkembangan layanan game streaming yang tengah digodoknya, xCloud.
Microsoft sesumbar layanan gaming yang bisa dinikmati di ponsel maupun tablet itu bakal menyapa khalayak pada tahun depan. Jumlah game yang bakal dirilis juga lebih banyak dari Google Stadia saat dirilis.
"Harapan saya itu (xCloud) bakal tersedia secara umum pada 2020," kata Head of Gaming Microsoft, Phil Spencer sebagaimana dikutip KompasTekno dari TheVerge, Jumat (15/11/2019).
Baca juga: Microsoft Luncurkan Fitur Cloud Gaming Project xCloud untuk Xbox
Tak hanya itu, pihak Microsoft juga mengumumkan ada sekitar 50 game ekstra sebagai tambahan dari 5 game yang sudah bisa dimainkan oleh pengguna xCloud preview sejak Oktober lalu.
Sebagai informasi, layanan serupa milik Google, yakni Stadia, hanya memiliki katalog 12 game saat dirilis.
Beberapa game yang bisa dicicipi para pengguna xCloud beta ini mencakup aneka game populer seperti Madden NFL 20, Devil May Cry 5, Tekken 7, Forza Horizon 4, dan masih banyak lagi. Daftar lengkapnya bisa dilihat di tautan berikut.
Sayangnya, untuk saat ini xCloud versi preview sendiri hanya bisa dinikmati oleh pengguna Xbox yang berasal dari AS, Inggris, dan Korea.
Rencananya, xCloud versi preview ini bakal merambah ke beberapa kawasan lain, seperti Kanada, India, Jepang, dan kawasan Eropa Timur sekitar tahun depan. Kendati begitu, lagi-lagi, tidak disebutkan pula tanggal pastinya.
Bakal terintegrasi Xbox Game Pass dan dukung kontroller PS4
Selain informasi peluncuran berikut aneka game tambahan yang bisa dimainkan di xCloud, Pihak Microsoft turut mengonfirmasi bahwa tahun depan, layanan tersebut bakal terintegrasi dengan Xbox Game Pass (XGP).
Baca juga: Google Stadia Akan Hadir dengan 12 Game Perdana Ini
Dengan begitu, selain bisa dapat memainkan aneka game eksklusif yang tersedia di perpustakaan Microsoft, pelanggan XGP pun bisa bermain beragam game xCloud secara streaming lewat medium Windows 10 (PC).
Tak ketinggalan, dukungan stik game (kontroller) lain, di samping kontroller Xbox One, juga bakal ditambahkan untuk kemudahan pengguna.
Pihak Microsoft bahkan mengonfirmasi bahwa kontroller PS4 dan aneka kontroller Bluetooth bikinan Razer bakal bisa digunakan untuk memainkan xCloud pada 2020 mendatang.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat