Facebook Pay Resmi Diperkenalkan, Bakal Jadi Alat Bayar di Instagram dan WhatsApp

- Facebook meluncurkan sistem pembayaran baru bernama Facebook Pay. Sistem pembayaran ini akan berlaku di lintas platform milik Facebook Inc., yakni Instagram, Messenger, dan WhatsApp.
Dengan Facebook Pay, pengguna bisa lebih mudah melakukan pembayaran saat berbelanja online, donasi online, atau transfer uang ke pengguna lain langsung dari aplikasi.
Facebook mengatakan, sistem pembayaran terbarunya ini terpisah dari dompet uang virtual mereka, yakni Calibra. Mareka justru menggandeng mitra lain, seperti PayPal dan Stripe.
"Facebook Pay berdiri di atas infrastruktur finansial dan mitra yang sudah ada," jelas Deborah Liu, VP, Marketplace & COmmerce Facebook dalam keterangan resmi perusahaan.
Untuk sementara, Facebook Pay baru hadir di platform Facebook. Cara mengaktifkannya adalah dengan menuju menu "setting", lalu pilih "Facebook Pay" di aplikasi atau versi web.
Kemudian pilih "tambah metode pembayaran".
Apabila nanti sudah tersedia di WhatsApp, Instagram, dan Messenger, pengguna bisa mengatur sendiri, apakah ingin mengaktifkan Facebook Pay secara manual per aplikasi atau disinkronisasi langsung antar aplikasi tersebut.
Liu mengatakan, Facebook tidak mengaktifkan sinkronisasi secara otomatis. Hal ini cukup membawa kelegaan bagi pihak yang masih skeptis dengan keamanan data pengguna.
"Kami merancang Facebook Pay untuk menyimpan dan mengenkripsi kartu serta nomor rekening bank Anda dengan aman," klaim Liu.
Facebook berjanji untuk melakukan pemantauan anti-penipuan pada sistemnya untuk mendeteksi aktivitas yang dinilai janggal dan akan memberikan notifikasi untuk mengaktifkan akun.
Untuk menambah tingkat keamanan, Facebook Pay juga bisa ditamengi dengan sistem keamanan biometrik, seperti pemindai sidik jari, face recognition, atau PIN.
Saat ini, Facebook Pay baru tersedia di Amerika Serikat dan direncanakan akan disebar ke beberapa negara lain. Namun, Facebook belum mengungkap kapan Facebook Pay akan diekspansi lebih luas.
Untuk sementara, Facebook Pay tersedia untuk penggalangan dana, transfer antar-pengguna, pembelian tiket acara, pembelian game, dan beberapa pembelian dari laman lain yang beroperasi di Facebook Marketplace.
Dihimpun KompasTekno dari The Verge, Rabu (13/11/2019), peluncuran Facebook Pay ini hanya selang beberapa minggu setelah kabar hengkangnya beberapa mitra Facebook untuk projek mata uang virtual Libra.
Baca juga: Sama-sama Uang Virtual, Apa Bedanya Libra Dengan Bitcoin?
Termasuk PayPal yang menjadi mitra Facebook Pay, menjadi salah satu anggota yang keluar dari Asosiasi Libra. Namun hal itu tetap tak menyurutkan langkah Facebook merilis Facebook Pay.
"Facebook Pay merupakan bagian dari kelanjutan usaha kami untuk menciptakan perdagangan yang lebih nyaman, mudah diakses, dan aman bagi pengguna aplikasi kami," jelas Liu.
Baca juga: Facebook Ubah Logo Perusahaan
Terkini Lainnya
- Xiaomi Suntik DeepSeek AI ke HyperOS, Ini HP yang Kebagian
- Nugroho Sulistyo Budi Resmi Dilantik Jadi Kepala BSSN
- Bocoran Desain iPhone 17 Pro, Jadi Mirip Ponsel Poco?
- HP Xiaomi Ini Dapat Update 6 Tahun, Dijual di Indonesia
- Foto: 100 Meter dari Panggung Seventeen Bangkok Tetap "Gokil" Pakai Samsung S25 Ultra
- Cara Buat Twibbon Ramadan 2025 di Canva lewat HP dan Desktop
- Garmin Instinct 3 Series Rilis di Indonesia, Kini Pakai Layar AMOLED
- Cara Bikin Kata-kata Kartu Ucapan Lebaran untuk Hampers Lebaran via ChatGPT
- 5 Negara Larang DeepSeek, Terbaru Korea Selatan
- Ini Dia Fitur xAI Grok 3, AI Terbaru Buatan Elon Musk
- Melihat HP Lipat Huawei Mate X6 Lebih Dekat, Layar Besar Bodi Ramping
- Google Didenda Rp 202 Miliar, Pakar Dorong Regulasi Digital yang Lebih Adil
- HP Realme P3 Pro dan P3x 5G Meluncur, Bawa Baterai Besar dan Chipset Baru
- Cara Cari Ide Menu Sahur dan Buka Puasa Otomatis via AI serta Contoh Prompt
- xAI Luncurkan Grok 3, Chatbot AI Pesaing ChatGPT dan DeepSeek