Alasan Penjualan Huawei Mate X Molor Berbulan-bulan

- Ponsel lipat Huawei Mate X sudah diperkenalkan Februari lalu, tepatnya di rangkaian acara Mobile World Congress (MWC) 2019 di Barcelona, Spanyol.
Rencana awal, ponsel lipat pertama Huawei itu dirilis pada bulan Juni, tapi ternyata penjualannya molor berbulan-bulan dan baru siap dilempar ke pasaran pada akhir Oktober di China.
Baca juga: Ponsel Lipat Huawei Mate X 5G Dirilis di China, Harga Rp 33 Juta
Huawei punya alasan sendiri soal penundaah tersebut. Pertama, Huawei berdalih ingin memberikan Mate X yang lebih awet dan lebih tahan banting kepada konsumenya. Hal ini tidak hanya menguntungkan pelanggan, tapi juga meminimalisir kritik terhadap Huawei.
Untuk menambah kepercayaan konsumen, Huawei bahkan menawarkan diskon hingga 50 persen untuk perbaikan dan penggantian layar. Mungkin, Huawei belajar dari problem yang dialami oleh kompetitornya, ponsel lipat Galaxy Fold milik Samsung.
Galaxy Fold juga sempat tertunda perilisannya karena beberapa pengulas gadget mengeluhkan masalah pada layar. Bahkan diakui CEO Samsung, Galaxy Fold memang dipaksakan terlalu cepat meluncur.
Baca juga: Samsung Mengaku Memaksakan Peluncuran Galaxy Fold
Alasan kedua, Huawei mengklaim ingin memberikan kompatibilitas yang mulus antara hardware dan software Mate X, sebagaimana KompasTekno himpun dari Gizmo China, Kamis (24/10/2019).
Huawei Mate X diotaki chipset Kirin 980 dan menjalankan software khusus untuk ponsel lipat. Sayangnya, Huawei enggan menyebut detail software yang digunakan.
Untuk saat ini, Huawei Mate X hanya tersedia untuk jaringan 5G. Ia juga hanya memiliki satu varian yakni RAM 8 GB dan internal 512 GB. Huawei Mate X akan mulai dijual pada 15 November mendatang di China dengan harga 16.999 yuan atau sekitar Rp 33,6 juta.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat