Bigo Klaim Telah Blokir 200.000 Konten Tak Senonoh
- Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) mengatakan sejumlah 200.000 konten tak senonoh yang bersliweran di aplikasi video streaming Bigo Live telah diblokir.
Hasi pantauan Subdit Pengendalian Konten Internet Ditjen Aptika menyebut bahwa ratusan ribu konten tersebut telah diblokir pihak Bigo Live Indonesia sejak Januari 2017 hingga Februari 2019.
Melalui surat resmi yang diterima KompasTekno, Senin (11/3/2019), jenis konten yang diblokir adalah yang menampilkan tarian, pakaian, serta pembicaraan yang tak senonoh. Disebutkan, pemblokiran dilakukan berdasarkan temuan tim monitoring dan laporan pengguna Bigo.
Pemblokiran konten negatif dibagi menjadi dua, yakni device atau pemblokiran permanen dan non-device atau berjangka waktu. Sayangnya, Kominfo tak menjelaskan lebih detail pembagian konten berdasarkan klasifikasi tersebut.
Baca juga: HiClub, Pesaing Bigo Live Bikinan CliponYu
Untuk diketahui, pada 14 Januari 2019 lalu, Dirjen Aplikasi informatika bersama Pimpinan Bigo Live Indonesia telah melakukan penandatangan MoU tentang penanganan konten pornografi secara bersama-sama menggunakan sistem kecerdasan buatan (Artificial Intelegence /AI).
Sejak beroperasi di Indonesia pada akhir tahun 2016 lalu, Kominfo sempat memutus akses perusahaan asal Singapura ini. Akses Bigo Live kembali dibuka setelah pihak Bigo memperbaiki standar prosedur (SOP) dan mekanisme streaming-nya.
Kominfo kembali membuka akses Bigo di Indonesia pada 13 Januari 2017. Hingga saat ini, diklaim terdapat 20 juta pengguna Bigo Live di Tanah Air.
Terkini Lainnya
- Nintendo Switch 2 Dipastikan Dukung Game Nintendo Switch Lama
- SK Hynix Luncurkan Memori HBM3E 16 Lapis Pertama di Dunia
- Donald Trump Klaim Menang Pilpres AS 2024, Harga Bitcoin Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Masa
- Dampak Main HP sebelum Tidur yang Penting Dihindari
- 3 Cara Membuat Stiker WhatsApp Sendiri dengan Mudah dan Lengkap
- Daftar 54 Game yang Dioptimalkan untuk PS5 Pro
- 5 Fitur Tersembunyi di Gmail yang Bisa Anda Coba
- Ini Dia, Turnamen E-sports Pemecah Rekor Penonton Terbanyak dalam Sejarah
- Berapa Kapasitas Baterai HP yang Ideal buat "Ngonten" di Media Sosial?
- Youtuber Gadget Kecewa iPhone 16 Belum Meluncur, Minta Apple Turuti Pemerintah
- Nvidia Salip Apple Lagi, Jadi Perusahaan Teknologi Terkaya di Dunia
- Apple Mau Investasi Rp 157 Miliar di Indonesia, padahal Masih "Utang" Rp 240 Miliar
- Menkomdigi: Operasional Pusat Data Nasional Mundur
- iPhone 16 Absen di Indonesia, Ini Tanggapan Vendor HP Android
- Tawaran Baru Investasi Apple di Indonesia Tetap Lebih Kecil Dibanding Negara Tetangga
- Youtuber David "Gadgetin" Komentari Pemblokiran iPhone 16 di Indonesia