cpu-data.info

Bocoran Skor Performa Xiaomi Poco F2

Pocophone F1
Lihat Foto

- Sebuah bocoran benchmark berlabel "Xiaomi POCO F2" muncul di situs Geekbench. Sesuai label yang tertera, bocroan tersebut diyakini milik penerus flagship murah, Pocophone F1, sub-brand Xiaomi yang dirilis Agustus lalu.

Selain menampilkan skor, spesifikasi kunci POCO F2 juga terpampang. Dari tangkapan layar yang beredar, POCO F2 agaknya masih akan ditenagai chipset Snapdragon 845 dan RAM 6 GB seperti pendahulunya.

Bedanya, POCO F2 akan berjalan dengan sistem operasi Android 9 Pie. Skor yang diperoleh POCO F2 setelah uji Geekbench adalah 2.321 untuk single-score dan 7.564 untuk multi-score. Skor ini terbilang lebih rendah dibanding skor Pocophone F1.

Single-scroe yang diperoleh Pocophone F1 dalam uji benchmark Geekbench mencapai 2451, sementara multi-core mencapai 8.998. Skor ini disebut mengungguli duo flagship Samsung Galaxy S9 Plus dan Galaxy Note 9 saat itu. 

Belum ada detail spesifikasi lain soal POCO F2. Jika bocoran ini benar, kemungkinan peningkatan akan muncul di sektor lain seperti ukuran layar, kapasitas baterai, atau kamera. Namun tidak menutup kemungkinan lain jika sektor "hardware" juga akan berbeda dari bocoran ini.

Bocoran skor benchmark Xiaomi POCO F2Gizmo China Bocoran skor benchmark Xiaomi POCO F2

Pocophone F1 cukup disambut positif oleh pasar karena keluar sebagai smartphone berlabel "flagship" dengan banderol murah di kelasnya. Kala itu, skor benchmark Pocophone F1 menjadi jagoan.

Untuk menghadirkan ponsel flagship murah, Xiaomi menyunat beberapa sektor, seperti material yang digunakan adalah polikarbonat, alih-alih logam. Beberapa fitur juga tidak disematkan, salah satunya fitur NFC.

Baca juga: Rahasia Harga Murah Pocophone F1, Potong Sana Sini

Namun secara desain, Pocophone F1 tetap mengikuti tren ponsel flagship, yakni dengan menyematkan notch sebagai rumah kamera depan 20 megapiksel dan sensor IR untuk facial recognition.

Dengan begitu ukuran layar bisa semakin lega dan menunjang fitur gaming yang menjadi salah satu keunggulan. Soal kamera, Pocophone F1 juga dibekali kamera ganda berkonfigurasi 12 megapiksel dan 5 megapiksel.

Dilansir KompasTekno dari Gizmo China, Minggu (30/12/2018), Xiaomi telah merilis pembaruan Android 9 Pie dengan antarmuka MIUI 10 untuk Pocophone F1. Untuk Poco F2 sendiri, belum ada informasi lain soal kapan akan diluncurkan.

 

#

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat