Masih Baru di Indonesia, Realme Fokus Bangun “Brand Awareness”
JAKARTA, - Realme, sub-brand dari pabrikan Oppo, terbilang pemain baru di industri smartphone. Vendor ini pun baru mulai hadir di Indonesia selama dua bulan pada Oktober lalu.
Karena itulah, Realme mengaku masih belum memiliki target penjualan untuk tahun 2019 mendatang.
Untuk sementara waktu, Marketing Director Realme South East Asia Josef Wang mengatakan pihaknya akan berupanya membuat produk-produk Realme lebih akrab di telinga konsumen.
“Kami masih akan fokus di brand awareness untuk membangun pasar,” ujar Wang saat ditemui KompasTekno usai acara peluncuran smartphone Realme U1 di Jakarta, Senin (10/12/2018).
Baca juga: Realme U1 Resmi Masuk Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan
“Kami masih sangat baru di Indonesia. Saya rasa waktunya masih belum tepat untuk mengukur pangsa pasar,” lanjut Wang.
Kendati baru seumur jagung, Product Manager Realme Indonesia Felix Christian mengklaim model-model awal ponsel Realme cukup diminati konsumen Tanah Air.
Felix mencontohkan event Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) yang digelar pada 11 November 2018. Ketika itu, menurut dia, Realme mampu menjual 40.000 unit perangkat dalam waktu 21 menit di e-commerce Lazada.
“Realme mencapai penjualan unit terbaik dan tercepat di saat Harbolnas,” kata Felix. Secara keseluruhan, dalam waktu 2 bulan sejak kehadirannya, Felix menyebut Realme telah berhasil menjual sekitar 80.000 perangkat di Indonesia.
Baca juga: Realme 2, Ponsel Perdana Setelah Lepas dari Oppo
Segmen konsumen yang disasar oleh Realme adalah kalangan muda dari generasi milenial. Karena inilah, tutur Felix, Realme mengutamakan engagement secara offline dan online, termasuk lewat media sosial.
Pada pertengahan November lalu, Realme mengumumkan logo barunya yang sederhana, hanya berbentuk huruf “R”. Logo ini merupakan salah satu pendekatan Realme ke konsumen agar lebih mudah dikenal.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua