Realme U Dikonfirmasi Pakai Chip Helio P70
- Beberapa waktu lalu, muncul rumor Realme akan menggunakan chip Helio P70, chip terkini buatan MediaTek. Kabar tersebut akhirnya terkonfirmasi oleh pihak Realme.
Akun Twitter resmi Realme mengunggah cuitan dengan lampiran foto chip MediaTek terbaru.
Yes, it’s coming. #Realme is bringing to you world’s first #MediaTekHelioP70 smartphone with our brand-new U series product. Are U excited? @MediaTek pic.twitter.com/87xBltHsdo
— Realme (@realmemobiles) November 16, 2018
"#Realme menghadirkan smartphone pertama yang diusung MediaTek Helio P70 dengan seri Realme U, tertarik?" gelitik pihak Realme di Twitter.
Kehadiran Realme seri U ini disebut memiliki peningkatan performa dari Realme 1 yang menggunakan chip Helio P60.
Dibandingkan dengan Realme 1 yang memakai Helio P60, pabrikan China itu mengklaim Realme U akan menangani proses kecerdasan buatan (AI) lebih cepat, dengan peningkatan performa 13 persen di sisi CPU dan GPU, sebagaimana dikutip KompasTekno dari GSMArena, Senin (19/11/2018).
Kendati demikian, belum diketahui pasti detail informasi spesifikasi dan desain serta kapan meluncurnya ponsel dari merek turunan Oppo ini. Kita tunggu saja kabar berikutnya.
Mediatek Helio P70
Seperti diketahui, Oktober silam, pabrikan chip China, MediaTek meluncurkan chip MediaTek Helio P70, dan Realme pun disebut akan membuat ponsel yang mendukung chip ini.
MediaTek Helio P70 didasarkan pada teknologi fabrikasi FinFET 12 nm TSMC yang sama dengan pendahulunya, tetapi dilengkapi dengan chip AI (APU) multi-core, yang beroperasi hingga 525 MHz untuk pemrosesan AI yang cepat dan efisien.
Chip AI itu menjanjikan peningkatan pengolahan AI sebesar 10 hingga 30 persen lebih cepat dibandingkan dengan Helio P60.
Chip Helio P70 sendiri memiliki konfigurasi octa core 4-4, di mana terdapat empat prosesor performa tinggi 2,1 GHz dan empat lainnya berkecepatan 2,0 GHz untuk performa standar.
Chip bikinan MediaTek itu juga disokong GPU ARM Mali-G72 MP3 dengan dukungan clock 900 MHz, yang menjanjikan peningkatan kinerja 13 persen dibandingkan dengan Helio P60. Mali-G72 MP3 juga mendukung tampilan layar hingga aspek rasio 20:9 resolusi Full HD+.
Terkini Lainnya
- Indonesia Lolos Grand Final PUBG Mobile PMGC 2024, Satu Wakil Tersisa
- 6 Tips Ampuh biar Baterai HP Cepat Terisi Penuh
- Sharp Rilis Deretan Speaker Baru di Indonesia, Harga mulai Rp 2 Jutaan
- Telkomsel Pakai Hyper AI untuk Optimalisasi Jaringan saat Pilkada Serentak 27 November
- Operator Seluler Tagih Janji Komdigi
- Tolak Rp 1,5 Triliun Apple, Pemerintah Bandingkan Investasi di Vietnam dan Indonesia
- Instagram Rilis Fitur Berbagi Lokasi Mirip WhatsApp
- Mengapa Pemerintah Indonesia Sebut Apple Tidak Adil?
- Ada Notifikasi “This Site Uses Cookies” Setiap Buka Web, Apa Artinya?
- Tablet Oppo Pad 3 Resmi, Ditenagai Chip Mediatek Dimensity 8350
- Ini 4 Alasan Pemerintah RI Tolak Investasi Apple untuk Buka Blokir iPhone 16
- Resmi, Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Chipset Mediatek Dimensity 8350 Resmi, Debut StarSpeed Engine Gantikan HyperEngine
- Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro Resmi dengan Chip Dimensity 8350
- Vendor Smartphone Honor Buka Lowongan Kerja di Indonesia, Siap Comeback?
- Resmi, Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Cabut Blokir iPhone 16