Huawei Rilis Kirin 980, Chip 7 nm Komersil Pertama

- Di ajang IFA 2018 yang dihelat di Berlin, Jerman, Huawei memerkenalkan chipset teranyarnya, Kirin 980. Chip dengan fabrikasi 7nm menjadi yang dikomersilkan pertama di dunia.
Kirin 980 merupakan chip kelas atas yang digadang-gadang bakal dapat menyaingi Snapdragon 845. Huawei mengklaim chip berarsitektur 7 nm ini punya tenaga 20 persen lebih kencang dan 40 lebih irit bateri ketimbang prosesor 10 nm.
Selain itu, chipset ini juga ditenagai oleh GPU Mali G76 yang diklaim 46 persen lebih bertenaga dan 178 persen lebih efisien ketimbang versi sebelumnya.
Dikutip KompasTekno dari Android Police, Sabtu (1/8/2018), yang membuat Kirin 980 istimewa bukan hanya kecepatan dan tingkat efisiensi dayanya. Chipset ini juga dipersenjatai dual NPU on board yang dibuat untuk mengembangkan kecerdasan buatan (AI).
Kirin 980 juga diklaim mampu mendukung hasil jepretan kamera ponsel jadi lebih baik. Prosesor ini memiliki teknologi HDR teranyar yang dapat memanipulasi kontras gambar hasil jepretan foto.
Baca juga: Ponsel Gaming Honor Play Resmi Dirilis, Harga Rp 4 Jutaan
Chipset Kirin 980 pertama kabarnya akan disematkan pada ponsel Honor 2 Magic yang juga muncul pada gelaran IFA 2018. Namun Huawei sendiri belum dapat memastikan kapan ponsel ini akan dirilis.
Seperti diketahui, Huawei memang mendesain prosesor miliknya sendiri untuk disematkan pada ponsel yang diproduksi.
Saat ini, Kirin 970 merupakan SoC unggulan Huawei saat ini yang terdapat dalam Mate 10, P20, P20 Pro, Honor Play, Honor 10, dan Honor View 10.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat