Ponsel Gaming Honor Play Resmi Dirilis, Harga Rp 4 Jutaan

- Pasar smartphone gaming dunia kedatangan pendatang baru. Honor Play, ponsel gaming dari Honor kini resmi melenggang di pasar global.
Ponsel pintar ini diperkenalkan dalam ajang IFA 2018 di Berlin pada Kamis (30/8/2018) lalu. Ponsel ini dipersenjatai dengan spesifikasi dan fitur yang boleh dibilang mumpuni namun dengan harga yang cukup rendah.
Honor Play memiliki bentang layar seluas 6,23 inci FullHD dengan panel LCD. Layar ini mengusung aspek rasio yang cukup luas yakni 19,5:9. Pada bagian atas layar, ponsel ini juga dilengkapi poni alias notch yang membungkus lensa depan.
Dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Minggu (2/9/2018), Honor Play mengusung kamera ganda pada bagian belakang. Kamera utamanya memiliki resolusi 16 megapiksel dan kamera sekundernya 2 megapiksel.
Baca juga: Honor Incar 3 Besar Pasar Ponsel Indonesia 2020
Selayaknya ponsel ganda pada umumnya, lensa 2 megapiksel yang tersemat pada Honor Play berfungsi untuk membuat efek bokeh. Dengan begitu, kualitas gambar yang dijepret ponsel gaming ini bisa lebih ciamik.
Sementara pada bagian depan, Honor Play mengandalkan lensa 16 megapiksel untuk selfie.
Sebagai sub-brand dari Huawei, dapur pacu Honor Play tentu dipersenjatai oleh chipset AI Kirin 970 octa-core dengan GPU Mali-G72 MP12. Prosesor ini dipadankan dengan dua pilihan RAM yakni 4 GB dan 6 GB serta ROM 64 GB.
Istimewanya, ponsel ini juga dilengkapi GPU Turbo untuk menunjang kinerja ponsel dan menurunkan konsumsi daya. Artinya ini adalah ponsel kedelapan milik Honor yang memiliki fitur tersebut.
Honor Play menggunakan antarmuka EMUI 8.2 berbasis Android 8.1 Oreo. Untuk keamanan, ponsel ini juga sudah dilengkapi fingerprint scanner. Selain itu Honor Play ditenagai baterai sebesar 3.750 mAh dan memiliki teknologi quick charge.
Baca juga: Asus Siapkan Ponsel Gaming ROG Phone Versi RAM Lebih Rendah
Honor Play sudah diperkenalkan lebih dahulu di India dengan 5 varian warna yakni Midnight Black, Navy Blue, Ultra Violet dan dua warna spesial lainnya.
Honor Play dijual dengan harga 279 Euro atau sekitar Rp 4,8 juta untuk varian 4 GB/64 GB. Kendati demikian, belum ada kabar apakah Honor Play akan masuk ke Indonesia atau tidak.
Terkini Lainnya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory