cpu-data.info

Direct Messege Instagram Bisa Disisipi "Polling"

Fitur Polling di Direct Messege
Lihat Foto

- Instagram menambah fitur baru untuk Direct Messege (DM). Mulai saat ini, pengguna Instagram di perangkat iOS maupun Android bisa menyisipkan fitur "polling" atau jejak pendapat di DM.

Sebelumnya, fitur polling baru bisa ditempelkan di Instagram Story secara publik, belum menyasar percakapan individu ke individu atau grup. Nantinya, penerima pesan bisa merespon polling seperti biasa, yakni memilih "ya" atau "tidak" tau opsi lain yang disediakan.

Selain jejak pendapat, fitur lain seperti "emoji slider", "question", GIF, dan beberapa fitur lain yang umum ditemukan untuk menghiasi Instagram Story juga bisa dikirim melalui pesan langsung.

Cara mengirimkan poling ke pesan langsung cukup mudah. Pertama, pilih siapa atau grup mana yang ingin dikirimi polling. Kemudian buka ikon kamera untuk mengambil gambar. Jika telah mendapatkan foto yang diinginkan, usap layar dari bawah ke atas atau pilih ikon sticker yang berjejer di kanan atas.

Kemudian pilih fitur poling atau jejak pendapat, lantas tulis pertanyaan atau pernyataan yang ingin diajukan. Anda bisa mengganti opsi "Ya" atau "Tidak" dengan pilihan lain atau dengan emoji. Terakhir, pilih kirim dan tunggu bagimana respons teman Anda.

Baca juga: Instagram Stories Terbaru Bisa Polling Pendapat

Dilansir KompasTekno dari The Verge, Kamis (16/8/2018), fitur polling atau jejak pendapat dirilis Instagram akhir tahun lalu. Lalu pada awal tahun ini, Instagram merilis fitur poling lain menggunakan emoji bernama "Emoji Slider". Baru-baru ini Instagram juga memperkaya fitur untuk story yakni "question" atau pertanyaan.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat